PENGEMBANGAN MODUL MATEMATIKA BERBASIS NILAI-NILAI KEISLAMAN DAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) PADA MATERI HIMPUNAN

Dewi Lestari, LES (2020) PENGEMBANGAN MODUL MATEMATIKA BERBASIS NILAI-NILAI KEISLAMAN DAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) PADA MATERI HIMPUNAN. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (12MB)
[thumbnail of SKRIPSI BAB 1 & 2.pdf] PDF
Download (10MB)

Abstract

Pendidikan menjadi kebutuhan yang sangat penting, karena salah satu faktor keberhasilan suatu bangsa dan negara serta penentu sumber daya manusia yang berkualitas maka mutu pendidikan harus lebih ditingkatkan kembali. Berdasarkan hasil pra survey di SMP Islam El-Syihab Bandar Lampung, peserta didik merasa jenuh dan ketidak tertarikan terhadap mata pelajaran matematika serta masih mengalami kesulitan dalam memahami materi mata pelajaran matematika. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengembangan, kelayakan, respon peserta, dan efektifitas modul matematika yang berbasis nilainilai keislaman dan CTL pada materi himpunan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan menurut Borg and Gall yang terdiri dari 10 tahap, yaitu: (1) Potensi dan Masalah; (2) Pengumpulan Data; (3) Desain Produk; (4) Validasi Desain; (5) Revisi Desain; (6) Uji Coba Produk; (7) Revisi Produk; (8) Uji Coba Pemakaian; (9) Revisi Produk; (10) Produksi Massal. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan interview, angket, dan tes serta teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif dan kuantitatif. Kelayakan/kevalidan modul yang peneliti kembangkan memperoleh nilai rata-rata total sebesar 3,6 dengan kriteria “Valid” oleh para validator ahli materi, Validasi oleh para ahli media memperoleh nilai rata-rata total 3,7 dengan kriteria “Valid", serta validasi ahli agama Islam memperoleh nilai rata-rata total sebesar 3,5 dengan kriteria “Valid”. Sehingga modul yang peneliti kembangkan layak/valid untuk digunakan saat proses pembelajaran matematika. Respon peserta didik terhadap modul pada tahap uji coba kelompok kecil memperoleh nilai rata-rata sebesar 3,57 dengan kriteria “Sangat Menarik” dan pada uji coba lapangan memperoleh nilai rata-rata sebesar 3,62 dengan kriteria “Sangat Menarik”. Tahap uji coba pemakain untuk mengetahui efektifitas tidak dapat peneliti lakukan karena adanya wabah pandemi Covid-19. Hal ini sesuai dengan Surat Edaran No.4 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan Kebijakan Pendidikan Dalam Masa Darurat Penyebaran Coronavirus Disease (Covid-19), sehingga tidak memungkinkan peneliti untuk melakukan uji coba pemakaian.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: Najib Ali
Date Deposited: 25 Nov 2020 03:12
Last Modified: 25 Nov 2020 03:12
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/12407

Actions (login required)

View Item View Item