PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COLLEGE BALL TERHADAP HASIL BELAJAR PAI PESERTA DIDIK DI SMP NEGERI 23 BANDAR LAMPUNG

SARI, RAMDAYANI (2020) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COLLEGE BALL TERHADAP HASIL BELAJAR PAI PESERTA DIDIK DI SMP NEGERI 23 BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI 2.pdf]
Preview
PDF
Download (4MB) | Preview
[thumbnail of SKRIPSI SARI RAMDAYANI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Pembelajaran didalam kelas, tidak akan terjadi dengan baik jika metode, strategi dan teknik tidak ada. Komunikasi yang baik merupakan komunikasi yang transaksional atau ada timbal balik. Untuk mencapai hasil belajar yang optimal komunikasi yang tidak hanya melibatkan interaksi dinamis antara guru dengan peserta didik, melainkan juga melibatkan interaksi dinamis antara peserta didik dengan peserta didik lainnya. Dalami penelitian ini akan dicoba dengan menggunakan model pembelajaran College Ball untuk mencoba meningkatkan hasil belajar peserta didik.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan model pembelajaran College Ball terhadap hasil belajar PAI peserta didik di SMP Negeri 23 Bandar Lampung. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuasi eksperimen dengan desain penelitian yang digunakan adalah pre test post test control group design. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu tes hasil belajar. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VII SMP Negeri 23 Bandar Lampung tahun ajaran 2019/2020 sebanyak 289 peserta didik. Sampel dalam penelitian ini diambil dengan teknik purposive sampel. Berdasarkan hal tersebut, kelas VII A sebagai kelas eksperimen dan VII F sebagai kelas kontrol. Analisis data dari hasil tes prestasi, pengaruhnya dapat dilihat dari perbedaan hasil belajar antara kelas kontrol dan kelas eksperimen, diperoleh bahwa nilai rata-rata hasil belajar PAI kelas eksperimen lebih besar dari kelas kontrol, yaitu rata-rata posttest kelas kontrol adalah 77,80 sedangkan kelas eksperimen adalah 83,54. Berdasarkan hasil perhitungan uji hipotesis menggunakan statistik parametrik yaitu uji-t diperoleh diperoleh niliai p (probabilitas) yang ditunjukkan oleh nilai sig (2- tailed) thitung ˂ ttabel (0,017 ˂ 0,05), maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh pada model pembelajaran College Ball terhadap hasil belajar.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 20 Oct 2020 03:39
Last Modified: 20 Oct 2020 03:39
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/12042

Actions (login required)

View Item View Item