PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERUPA SMART PHYSICS CARD PADA MATERI SUHU DAN KALOR DI SMA/MA KELAS XI

KHOIRUDDIN, K (2018) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERUPA SMART PHYSICS CARD PADA MATERI SUHU DAN KALOR DI SMA/MA KELAS XI. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI.pdf]
Preview
PDF
Download (19MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berupa smart physics card pada meteri suhu dan kalor, mengetahui kelayakan media pembelajaran berupa smart physics card pada meteri suhu dan kalor, dan mengetahui kemenarikan media pembelajaran berupa smart physics card pada materi suhu dan kalor. Penelitian pengembangan ini menggunakan model ADDIE. Tahapantahapannya ialah analysis, design, development, implementation, dan evaluation. Peneliti menganalisa kurikulum dan menganalisa media pembelajaran yang digunakan. Pada tahap desain, peneliti mendesain smart physics card sesuai kebutuhan. Setelah di desain, media smart physics card di validasi oleh 4 validator. Pada tahapan implementasi, smart physics card di uji oleh guru dan peserta didik kelas XI pada semester ganjil 2018/2019. Tahap terakhir yang evaluasi, produk di evaluasi sebagai bentuk evaluasi akhir dari hasil uji coba guru dan peserta didik. Hasil menunjukkan bahwa smart physics card sangat layak dan sangat menarik karena telah melalui tahap uji validasi dan tahap uji coba dengan perentase capaian sebesar 90% menurut ahli materi, 86% menurut ahli media dan 85% menurut guru Fisika SMA/MA kelas XI. Hasil uji coba terhadap peserta didik SMA/MA kelas XI menunjukkan persentase capaian sebesar 84,2% dengan kriteria sangat menarik. Dari penelitian pengembangan ini disimpulkan bahwa smart physics card pada materi suhu dan kalor memenuhi persyaratan dengan kualitas sangat layak dan sangat menarik di gunakan sebagai media pembelajaran untuk pesera didik SMA/MA kelas XI.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Fisika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Fisika
Depositing User: ADMINLIB PERPUSTAKAAN
Date Deposited: 27 Nov 2018 02:45
Last Modified: 27 Nov 2018 02:45
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/5032

Actions (login required)

View Item View Item