REPRESENTASI NILAI SYUKUR DALAM LAGU OPICK “TERSENYUMLAH”

AISYAH, OKTAVIA (2024) REPRESENTASI NILAI SYUKUR DALAM LAGU OPICK “TERSENYUMLAH”. Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of PUSAT 1 5 AISYAH.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of SKRIPSI CETAK AISYAH OKTAVIA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Lagu “Tersenyumlah” yang baru saja dirilis oleh Opick pada awal Ramadahan 2024 ini menjadi sebuah objek penelitian yang sangat menarik dikarenakan terdapat tanda dari nilai-nilai indikator syukur yang dikemas di dalamnya baik pada lirik maupun video klip. Merujuk pada studi kasus di atas timbul sebuah rumusan masalah dengan pertanyaan penelitian: Untuk mengetahui makna yang muncul pada representasi nilai syukur dalam lagu Opick yaitu pada lagu Tersenyumlah. Penelitian ini mengkaji mengenai representasi nilai syukur yang terkandung pada lagu Opick “Tersenyumlah” melalui analisis semiotika Roland Barthes. Adapun makna yang diungkapkan dalam representasi nilai syukur tersebut melalui analisis denotasi, konotasi, dan mitos. Dalam kajian ini digunakan teori semiotika Roland Barthes untuk menjelaskan nilai syukur yang terkandung dalam lirik serta video klip dari lagu tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif yang menguraikan hasil dan pembahasan penelitian deskriptif analisis mengenai permasalahan objek yang ada di dalam lirik lagu Opick pada lagu “Tersenyumlah”. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah studi dokumen, yaitu penelusuran dan perolehan dari berbagai sumber yang terdapat data yang diperlukan. Berdasarkan hasil penelitian dari penulis, maka dapat disimpulkan bahwa dari beberapa lirik lagu dan scene dalam lagu “Tersenyumlah” milik Opick ini mempresentasikan adanya indikator dari nilai syukur yang yang bisa di implementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Beberapa indikator nilai syukur yang direpresentasikan oleh lagu “Tersenyumlah” diantaranya yaitu : yaitu ilmu, hal (keadaan), dan amal (perbuatan). Ilmunya ialah dengan menyadari bahwa kenikmatan yang diterimanya itu semata-mata dari Allah Swt. Keadaannya adalah menyatakan kegembiraan karena memperoleh kenikmatan. Amalnya adalah menunaikan sesuatu yang sudah pasti menjadi tujuan serta yang dicintai oleh Allah Swt yang memberi kenikmatan itu untuk dilaksanakan, dengan syukur dari amal meliputi (syukur dengan hati, syukur dengan anggota tubuh, dan syukur dengan lisan). Kata kunci : Representasi, Nilai Syukur, Semiotika Roland Barthenti. ABSTRACT The song "Tersenyumlah" which has just been released by Opick at the beginning of Ramadahan 2024 is a very interesting research object because there are signs of gratitude indicator values packed in it both in the lyrics and video clips. Referring to the case study above, a problem formulation with research questions arises: To find out the meaning that appears in the representation of the value of gratitude in Opick's song Tersenyumlah. This research examines the representation of the value of gratitude contained in Opick's song "Tersenyumlah" through Roland Barthes' semiotic analysis. The meaning expressed in the representation of the value of gratitude is through the analysis of denotation, connotation, and myth. In this study, Roland Barthes' semiotic theory is used to explain the value of gratitude contained in the lyrics and video clip of the song. The research method used is a qualitative method that describes the results and discussion of descriptive research analysis of the object problems that exist in Opick's song lyrics in the song "Tersenyumlah". The data collection technique used is document study, which is the search and acquisition of various sources that contain the necessary data. Based on the results of the author's research, it can be concluded that from some of the song lyrics and scenes in Opick's "Tersenyumlah" song, there are indicators of the value of gratitude that can be implemented in everyday life. Some indicators of the value of gratitude represented by the song "Tersenyumlah" include: namely knowledge, hal (circumstances), and amal (deeds). The knowledge is to realize that the pleasure he receives is solely from Allah SWT. The state is to express joy because of obtaining pleasure. The charity is to fulfill something that is definitely the goal and what is loved by Allah Swt who gives the pleasure to be carried out, with gratitude from charity including (gratitude with the heart, gratitude with the limbs, and gratitude with the tongue). Keywords : Representation, Value of Gratitude, Semiotics Roland Barthes.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Komunikasi dan Penyiaran Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 29 Aug 2024 03:08
Last Modified: 29 Aug 2024 03:08
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/34999

Actions (login required)

View Item View Item