PENGARUH PERSEPSI MANFAAT DAN KEMUDAHAN TERHADAP EFISIENSI PEMBAYARAN DIGITAL MENGGUNAKAN QUICK RESPONSE CODE INDONESIAN STANDARD (QRIS) (Studi Pada Masyarakat di Kecamatan Belitang Kabupaten OKU Timur Provinsi Sumatera Selatan)

MUHAMMAD, LIYAN WIJAYA (2024) PENGARUH PERSEPSI MANFAAT DAN KEMUDAHAN TERHADAP EFISIENSI PEMBAYARAN DIGITAL MENGGUNAKAN QUICK RESPONSE CODE INDONESIAN STANDARD (QRIS) (Studi Pada Masyarakat di Kecamatan Belitang Kabupaten OKU Timur Provinsi Sumatera Selatan). Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of 135 MUHAMMAD LIYAN WIJAYA (1).pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI BAB I-V MUHAMMAD LIYAN WIJAYA (1).pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Perkembangan teknologi dan informasi yang maju akan membantu pertumbuhan ekonomi digital dan percepatan inklusi keuangan suatu negara. Salah satu bentuk pengimplementasiannya adalah pembayaran transaksi non-tunai. Teknologi sangat berperan dalam mengefisiensikan segala sesuatu yang kita lakukan termasuk dalam hal pembayaran. Diluncurkannya QRIS oleh Bank Indonesia adalah salah satu upaya dalam rangka mengefisiensikan pembayaran digital. Diharapkan dengan adanya QRIS dapat menjadikan pembayaran digital menjadi lebih efisien. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Manfaat dan Kemudahan QRIS berpengaruh signifikan terhadap efisiensi pembayaran digital pada masyarakat Kecamatan Belitang. Metode yang digunakan pada penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan populasi masyarakat Kecamatan Belitang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah Non Probability Sampling dengan cara purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan jumlah 100 responden. Data yang diperoleh kemudian diolah menggunakan aplikasi SPSS versi 29. Teknik pengolahan dan analisis data meliputi, uji instrumen, uji asumsi klasik, analisis regresi berganda dan uji hipotesis. Dari hasil uji hipotesis dari variabel Manfaat dan Kemudahan diperoleh nilai F hitung sebesar 122,841 > F tabel 3,09 dan nilai signifikansi sebesar < 0,001 < 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa Manfaat QRIS dan Kemudahan QRIS secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Efisiensi Pembayaran Digital. Selain itu, dari hasil uji Determinasi diperoleh nilai koefisien determinasi pada kolom Adjusted R Square sebesar 0,711 artinya variabel Manfaat QRIS dan Kemudahan QRIS memiliki pengaruh sebesar 71,1% terhadap variabel Efisiensi Pembayaran Digital, sedangkan 28,9% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dijelaskan pada penelitian ini. Secara parsial variabel Manfaat dan Kemudahan QRIS memperoleh nilai t hitung sebesar 4,400 > 1,660 dan nilai signifikansi sebesar < 0,001 < 0,05, berpengaruh signifikan terhadap Efisiensi Pembayaran Digital. Sedangkan variabel Kemudahan QRIS terhadap Efisiensi Pembayaran Digital memperoleh nilai t hitung sebesar 6,024 > 1,660 dan nilai signifikansi sebesar < 0,001 < 0,05, berpengaruh signifikan terhadap Efisiensi Pembayaran Digital. Kata kunci : QRIS, Manfaat, Kemudahan, Efisiensi Pembayaran Digital.ABSTRACT The development of advanced technology and information will help the growth of the digital economy and accelerate the financial inclusion of a country. One form of implementation is cashless transaction payments. Technology plays a very important role in streamlining everything we do, including payments. The launch of QRIS by Bank Indonesia is one of the efforts in order to streamline digital payments. It is hoped that the existence of QRIS can make digital payments more efficient. This study aims to determine the benefits and convenience of QRIS have a significant effect on the efficiency of digital payments in the Belitang District community. The method used in the study used quantitative methods with the population of the Belitang District community. The sampling technique in this study was Non Probability Sampling by purposive sampling. The data collection technique used a questionnaire with a total of 100 respondents. The data obtained was then processed using the SPSS version 29 application. Data processing and analysis techniques include, instrument test, classical assumption test, multiple regression analysis and hypothesis testing. From the results of hypothesis testing from the Benefits and Convenience variables, the calculated F value is 122.841> F table 3.09 and a significance value of <0.001 <0.05, so it can be concluded that the QRIS Benefits and QRIS Convenience simultaneously have a significant effect on Digital Payment Efficiency. In addition, from the Determination test results, the coefficient of determination in the Adjusted R Square column is 0.711, meaning that the QRIS Benefits and QRIS Convenience variables have an influence of 71.1% on the Digital Payment Efficiency variable, while 28.9% is influenced by other variables not explained in this study. Partially, the QRIS Benefits and Convenience variables obtained a t value of 4.400> 1.660 and a significance value of <0.001 <0.05, having a significant effect on Digital Payment Efficiency. While the QRIS Convenience variable on Digital Payment Efficiency obtained a t value of 6.024> 1.660 and a significance value of <0.001 <0.05, has a significant effect on Digital Payment Efficiency. Keywords: QRIS, Benefits, Ease, Efficiency Digital Payment.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 31 May 2024 03:59
Last Modified: 31 May 2024 03:59
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33449

Actions (login required)

View Item View Item