PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MINI BOOK DIGITAL BERBASIS WEB GOOGLE SITES PADA MATA PELAJARAN IPA BIOLOGI DI SMP NEGERI 19 BANDAR LAMPUNG

RISKA, GUSTI YANI (2023) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MINI BOOK DIGITAL BERBASIS WEB GOOGLE SITES PADA MATA PELAJARAN IPA BIOLOGI DI SMP NEGERI 19 BANDAR LAMPUNG. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI RISKA GUSTI YANI BAB 1 & 5.pdf] PDF
Download (17MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL RISKA GUSTI YANI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (17MB)

Abstract

ABSTRAK Pengembangan Media Pembelajaran Mini Book Digital Berbasis Web Google Sites Pada Mata Pelajaran IPA Biologi SMP Negeri 19 Bandar Lampung Oleh Riska Gusti Yani Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya penggunaan media pembelajaran yang bervariasi, kreatif, dan inovatif di dalam kelas sehingga peserta didik sering merasa bosan maupun sulit menyerap materi. Oleh karena itu, peneliti termotivasi untuk melakukan pengembangan terhadap media pembelajaran mini book digital berbasis web google sites pada mata pelajaran IPA biologi SMP. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (R&D), sedangkan prosedur pada penelitian ini menggunakan model pengembangan 4D yang terdiri dari define, design, development dan disseminate. Pada tahap validasi produk, melibatkan 2 validator ahli media, materi, dan bahasa. Sampel uji coba produk yaitu diterapkan kepada kelompok kecil yang melibatkan 20 orang sedangkan uji lapangan melibatkan 60 peserta didik kelas VIII. Instrumen yang digunakan yaitu dengan menggunakan wawancara, angket, dokumentasi, dan validasi ahli. Teknik analisis data pada penelitian ini yaitu validasi data media pembelajaran dan uji coba produk. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa produk media mini book digital berbasis web google sites yang telah divalidasi oleh validator ahli diperoleh skor rata-rata sebesar 3,98 (ahli media), 3,795 (ahli materi), dan 3,87 (ahli bahasa) dengan kriteria “Valid” dan layak digunakan. Selain itu, pada angket respon peserta didik uji kelompok kecil diperoleh skor rata-rata sebesar 3,815 sedangkan pada uji lapangan diperoleh skor rata-rata sebesar 3,845 dengan kategori “Sangat Menarik”. Kata Kunci : Mini Book Digital, Sistem Ekskresi Manusia, Web Google Sites. iv ABSTRACT Development of Google Sites Web-Based Digital Mini Book Learning Media in Biology Subjects at SMP Negeri 19 Bandar Lampung By Riska Gusti Yani This research is motivated by the lack of use of varied, creative and innovative learning media in the classroom so that students often feel bored or have difficulty absorbing learning material. Therefore, researchers are encouraged to develop google web-based digital mini book learning media for junior high school biology science subjects. This study uses research and development (R&D) methods, while the procedures in this study use a 4D development model consisting of define, design, development and disseminate. The product validation stage involves 2 media, material, and language validators. The product trial sample was applied to small groups involving 20 people while the field test involved 60 grade VIII students. The instruments used were interviews, questionnaires, documentation, and expert validation. The data analysis technique in this study is the validation of learning media data and product trials. The results of the research show that the resulting media product is a mini book digital web-based google sites that have been validated by expert validators obtained an average score of 3,98 (media expert), 3,795 (material expert), and 3,87 (language expert) with the criteria “Valid” and feasible used. In addition, in the small group test the student response questionnaire obtained an average score of 3,815, while in the field test an average score of 3,845 was obtained in the “Very Interesting” category. Keywords : Digital Mini Book, Human Excretory System, Google Web Sites

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Biologi
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 07 Nov 2023 07:51
Last Modified: 07 Nov 2023 07:51
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/31004

Actions (login required)

View Item View Item