PENGARUH STORYTELLING MARKETING DAN BRAND TRUST TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK KECANTIKAN DENGAN BRAND AWARENESS SEBAGAI VARIABEL MODERASI DALAM PERSPEKTIF ETIKA BISNIS ISLAM (Studi pada Mahasiswi UIN Raden Intan Lampung)

INES, ISRAITA NURBAITI (2023) PENGARUH STORYTELLING MARKETING DAN BRAND TRUST TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK KECANTIKAN DENGAN BRAND AWARENESS SEBAGAI VARIABEL MODERASI DALAM PERSPEKTIF ETIKA BISNIS ISLAM (Studi pada Mahasiswi UIN Raden Intan Lampung). Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI BAB 1 DAN 5.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI INES ISRAITA NURBAITI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan pengaruh storytelling marketing dan brand trust terhadap keputusan pembelian produk kecantikan dengan brand awareness sebagai variable moderasi dalam perspektif etika bisnis islam, studi pada Mahasiswi UIN Raden Intan Lampung. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian skripsi ini adalah, apakah terdapat pengaruh positif dan signifikan antara storytelling marketing dan brand trust terhadap keputusan pembelian produk kecantikan pada Mahasiswi UIN Raden Intan Lampung dengan brand awareness sebagai variabel moderasi dalam perspektif etika bisnis islam. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori perilaku konsumen. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan secara kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dengan cara menyebarkan kuesioner secara online melalui google form kepada Mahasiswi UIN Raden Intan Lampung yang menggunakan produk kecantikan. Populasi dalam penelitian ini tidak diketahui jumlah pastinya dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 96 responden yang ditentukan menggunakan rumus lemeshow, diambil dengan cara nonprobabilty sampling dengan teknik random sampling. Pengolahan data dilakukan dengan bantuan software smartPLS 3. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel storytelling marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk kecantikan pada Mahasiswi UIN Raden Intan Lampung, brand trust berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk kecantikan pada Mahasiswi UIN Raden Intan Lampung, brand awareness memperkuat hubungan antara storytelling marketing terhadap keputusan pembelian, dan brand awareness memperlemah hubungan antara brand trust terhadap keputusan pembelian. Kata Kunci: Storytelling Marketing, Brand Trust, Keputusan Pembelian, dan Moderasi Brand Awareness. ABSTRACT This study aims to describe the effect of storytelling marketing and brand trust on purchasing decisions for beauty products with brand awareness as a moderating variable in the perspective of Islamic business ethics, a study on female students of UIN Raden Intan Lampung. The problem studied in this thesis research is whether there is a positive and significant influence between storytelling marketing and brand trust on the decision to purchase beauty products in UIN Raden Intan Lampung students with brand awareness as a moderating variable in the perspective of Islamic business ethics. The theory used in this research is the theory of consumer behavior. This study uses a quantitative approach method. The data used in this study is primary data by distributing questionnaires online via Google form to UIN Raden Intan Lampung students who use beauty products. The exact number of population in this study is not known and the sample used in this study is 96 respondents who were determined using the Lemeshow formula, taken by non-probability sampling with random sampling technique. Data processing is done with the help of smartPLS 3 software. The results of this study indicate that the variable storytelling marketing has a positive and significant effect on the decision to purchase beauty products for female students of UIN Raden Intan Lampung, brand trust has a positive and significant effect on the decision to purchase beauty products for female students of UIN Raden Intan Lampung, brand awareness strengthens the relationship between storytelling marketing and purchasing decisions, and brand awareness weakens the relationship between brand trust and purchasing decisions. Keywords: Storytelling Marketing, Brand Trust, Purchase Decision, and Moderation of Brand Awareness.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Manajemen Bisnis Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 13 Sep 2023 07:52
Last Modified: 13 Sep 2023 07:52
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/30212

Actions (login required)

View Item View Item