PENGARUH PENGUASAAN MATERI AKIDAH AKHLAK TERHADAP PERILAKU DISIPLIN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA MA’ARIF 4 SELAGAI LINGGA LAMPUNG TENGAH

Lusi, Handayani (2023) PENGARUH PENGUASAAN MATERI AKIDAH AKHLAK TERHADAP PERILAKU DISIPLIN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA MA’ARIF 4 SELAGAI LINGGA LAMPUNG TENGAH. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI BAB 1 & BAB 5.pdf] PDF
Download (7MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL LUSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

ABSTRAK PENGARUH PENGUASAAN MATERI AKIDAH AKHLAK TERHADAP PERILAKU DISIPLIN PESERTA DIDIK KELAS XI SMA MA’ARIF 4 SELAGAI LINGGA LAMPUNG TENGAH Oleh : Lusi Handayani Materi akidah akhlak merupakan pondasi yang penting dalam pembentukan insan yang memiliki akhlak yang mulia serta menciptakan manusia yang bertakwa. Dengan menguasai materi akidah akhlak maka peserta didik mampu membedakan nilai baik dan buruk dari sikap�sikap dan perbuatan dengan sesama manusia. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk meneliti apakah ada pengaruh penguasaan materi akidah akhlak terhadap perilaku disiplin peserta didik kelas XI SMA Ma‟arif 4 Selagai Lingga Lampung Tengah. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif survei. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XI SMA Ma‟arif 4 Selagai Lingga Lampung Tengah sebanyak 72 peserta didik. Sampel yang diambil menggunakan teknik simple random sampling dan diperoleh 42 responden. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan angket (skala likert). Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis pearson product momentdan analisis liregresi linier sederhana dengan menggunakan bantuan progam SPSS versi 26. Hasil penelitian ini menunjukan berdasarkan analisis kolerasi pearson product moment telah diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,000. Dapat disimpulkan bahwa 0,000 < 0,05 yang artinya H0 ditolak dan Hı diterima. Hal ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh positif yang signifikan antara penguasaan materi akidah akhlak terhadap perilaku disiplin peserta didik kelas XI SMA Ma‟arif 4 Selagai Lingga Lampung Tengah. Adapun tingkat hubungan variabel penguasaan materi akidah akhlak (X) dengan perilaku disiplin peserta didik (Y) diperoleh nilai koefesiensi kolerasi (r) sebesar 0,639. Sedangkan nilai r tabel untuk 42 responden dengan lefel of significant 5% (r tabel) adalah 0,304. Maka dapat ditarik kesimpulan bahwa tingkat hubungan antara variabel X dan Y memiliki kolerasi yang kuat. Berdasarkan uji regresi linier sederhana menunjukan bahwa nilai koefesien determinasi diperoleh sebesar 0,408. Hal ini mengindikasi bahwa adanya pengaruh penguasaan materi akidah akhlak terhadap perilaku disiplin peserta didik kelas XI SMA Ma‟arif 4 Selagai Lingga Lampung Tengah sebesar 4,8 %. Kata Kunci : Penguasaan Materi, Akidah Akhlak, Perilaku Disiplin. iv ABSTRACT THE EFFECT OF MASTERY OF MORALS ON THE DISCIPLINE BEHAVIOR OF GRADE XI STRUDENTS SMA MA’ARIF 4 SELAGAI LINGGA LAMPUNG TENGAH By : Lusi handayani Moral creed material is an important foundation in the formation of human beings who have noble morals and create pious human beings. By mastering the moral creed material, students are able to distinguish good and bad values from attitudes and actions with fellow human beings. Therefore, this study aims to examine whether there is an effect of mastery of material aqeedah morals on the disciplinary behavior of class XI students at SMA Ma'arif 4 Selagai Lingga, Central Lampung. This study uses a quantitative survey method. The population in this study were 72 students of class XI SMA Ma'arif 4 Selagai Lingga, Central Lampung. Samples were taken using simple random sampling technique and obtained 42 respondents. Data collection techniques in this study used a questionnaire (Likert scale). Data analysis techniques in this study used pearson product moment analysis and simple linear regression analysis using SPSS version 26. The results of this study show that based on the Pearson product moment correlation analysis, a significance value of 0.000 has been obtained. It can be concluded that 0.000 <0.05, which means H0 is rejected and Hı is accepted. This shows that there is a significant positive influence between mastery of aqidah morals material on the disciplinary behavior of class XI students at SMA Ma'arif 4 Selagai Lingga, Central Lampung. As for the level of relationship between the variable mastery of aqeedah morals (X) and student discipline behavior (Y), the correlation coefficient (r) is 0.639. While the value of r table for 42 respondents with a significant level of 5% (r table) is 0.304. So it can be concluded that the level of relationship between variables X and Y has a strong correlation. Based on the simple linear regression test, it shows that the coefficient of determination is 0.408. This indicates that there is an influence of mastery of material on the moral creed on the disciplinary behavior of class XI students of SMA Ma'arif 4 Selagai Lingga Central Lampung by 4.8%. Keywords: Material Mastery, Moral Beliefs, Disciplined Behavior.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 24 Aug 2023 06:23
Last Modified: 24 Aug 2023 06:23
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/29915

Actions (login required)

View Item View Item