PENGEMBANGAN E-MODUL FISIKA BERBASIS PENDEKATAN OPEN ENDED UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERFIKIR KRITIS PADA PESERTA DIDIK DI SMA

Wahyuni, Putri Ramadani (2023) PENGEMBANGAN E-MODUL FISIKA BERBASIS PENDEKATAN OPEN ENDED UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERFIKIR KRITIS PADA PESERTA DIDIK DI SMA. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk 1) mengetahui proses pembuatan E-Modul fisika berbasis pendekatan Open Ended pada materi fluida statis; 2) mengetahui respon pendidik, dan peserta didik terhadap E-Modul fisika berbasis pendekatan Open Ended pada materi fluida statis; 3) mengetahui kelayakan validator terhadap E-Modul berbasis pendekatan Open Ended pada materi fluida statis. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (Research and Development) dengan model pengembangan ADDIE meliputi: Analysis (Analisis), Design (Desain), Development (Pengembangan), Implementation (Implementasi), Evaluation (Evaluasi) yang dikembangkan oleh Dick & Carry. Tahapan penelitian ini hanya sampai pada tahap Implementation (Implementasi). Subjek penelitian ini di SMAN 01 Simpang Pematang, dan MAN 1 Simpang Pematang kelas XI. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu dilakukan dengan teknik wawancara dan angket. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu mengubah data kualitatif menjadi data kuantitatif dengan skala likert. Hasil penelitian ini adalah; 1) telah dikembangkan media pembelajaran E-modul fisika berbasis pendekatan Open Ended menggunakan aplikasi Microsoft word dan diabntu oleh Flip PDF Professional pada materi fluida statis; 2) berdasarkan penilaian dari para ahli materi, ahli media, dan ahli bahasa memperoleh persentase validasi materi 86%, ahli media 76%, ahli bahasa 94% dengan kategori sangat layak; 3) hasil penilaian pendidik senilai 81% dengan kategori sangat layak. Respon peserta didik di SMAN 01 Simpang Pematang menunjukkan presentase skor rata-rata yaitu 82% dengan kategori “sangat menarik”. Berdasarkan penilaian dari validasi ahli, pendidik, dan peserta didik maka dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran E-Modul Fisika Berbasis Pendekatan Open Ended untuk Meningkatkan Kemampuan Berfikir Kritis Pada Peserta Didik di SMA layak digunakan dalam pembelajaran fisika di sekolah. Kata Kunci : E-Modul, Open Ended, Fluida statis iv ABSTRACT This study aims to 1) find out the process of making physics E-Modules based on the Open Ended approach on static fluid materials; 2) knowing the response of educators, and students to the physics E-Module based on the Open Ended approach on static fluid materials; 3) knowing the feasibility of validators of E-Modules based on the Open Ended approach on static fluid materials. This study aims to 1) find out the process of making physics E-Modules based on the Open Ended approach on static fluid materials; 2) knowing the response of educators, and students to the physics E-Module based on the Open Ended approach on static fluid materials; 3) knowing the feasibility of validators of E-Modules based on the Open Ended approach on static fluid materials. The results of this study are; 1) E-module physics learning media based on the Open Ended approach has been developed using the Microsoft word application and is supported by Flip PDF Professional on static fluid material; 2) based on the assessment of material experts, media experts, and linguists obtained a percentage of material validation of 86%, media experts 76%, linguists 94% with very decent categories; 3) The results of the educator assessment worth 81% with the category are very feasible. The response of students at SMAN 01 Simpang Pematang showed an average score percentage of 82% with the category "very interesting". Based on the assessment of the validation of experts, educators, and students, it can be concluded that the learning media E-Module Physics Based on an Open Ended Approach to Improve Critical Thinking Skills in Students in High School is suitable for use in physics learning in schools. Keywords : E-Module, Open Ended, Fluid static

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Fisika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Fisika
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 21 Jul 2023 03:58
Last Modified: 21 Jul 2023 03:58
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/28994

Actions (login required)

View Item View Item