Implementasi Fungsi Manajemen Sekolah Dalam Meningkatkan Mutu LUlusan di SMK Muhammadiyah Pringsewu

Gusliana, Evi (2017) Implementasi Fungsi Manajemen Sekolah Dalam Meningkatkan Mutu LUlusan di SMK Muhammadiyah Pringsewu. Masters thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of Cover.pdf]
Preview
PDF
Download (150kB) | Preview
[thumbnail of Hal_Judul_Daptar_Isi.pdf]
Preview
PDF
Download (491kB) | Preview
[thumbnail of Bab_I.pdf]
Preview
PDF
Download (470kB) | Preview
[thumbnail of Bab_II.pdf]
Preview
PDF
Download (397kB) | Preview
[thumbnail of Bab_III.pdf]
Preview
PDF
Download (233kB) | Preview
[thumbnail of Bab_IV.pdf]
Preview
PDF
Download (380kB) | Preview
[thumbnail of Bab_V.pdf]
Preview
PDF
Download (135kB) | Preview
[thumbnail of Daftar_Pustaka_dan_Lamp..pdf]
Preview
PDF
Download (227kB) | Preview

Abstract

Manajemen Sekolah merupakan suatu model manajemen yang memberikan otonomi lebih besar kepada Sekolah dan mendorong pengambilan keputusan partisipasi yang melibatkan secara langsung semua warga sekolah, kepala sekolah, guru, siswa, karyawan, orang tua dan masyarakat untuk meningkatkan mutu sekolah berdasarkan kebijakan pendidikan nasional. Sementara warga sekolah membutuhkan manajemen sekolah yang bertujuan untuk mengatur dan mengurus kepentingan warga sekolah menurut prakarsa sendiri agar mutu pendidikan semakin meningkat. Mutu Lulusan di SMK Muhammadiyah Pringsewu Kabupaten Pringsewu sudah cukup baik dilihat dari lulusan siswa, akan tetapi pelaksanaan manajemen sekolah belum berjalan secara maksimal. Oleh karena itu penulis mengambil judul penelitian “ Implementasi Fungsi Manajemen Sekolah dalam Meningkatkan Mutu Lulusan di SMK Muhammadiyah Pringsewu Kabupaten Pringsewu. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana implementasi manajemen sekolah dalam meningkatkan mutu Lulusan SMK Muhammadiyah Pringsewu Kabupaten Pringsewu. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini untuk menemukan pelaksanaan manajemen sekolah pada setiap bidang yang didesentralisasikan yakni manajemen kurikulum, dan manajemen hubungan sekolah dengan masyarakat. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yaitu prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan pelaku yang diamati, diarahkan pada latar belakang individu secara utuh (holistic) tanpa mengisolasi individu dan organisasi dalam variabel tetapi memandangnya sebagai bagian dari suatu keutuhan. Sumber data dalam penelitian ini adalah kepala SMK Muhammadiyah Pringsewu Kabupaten Pringsewu dan dewan guru, staff dan siswa. Tekhnik pengumpulan data dilakukan dengan bservasi, wawancara, dan dokumentasi. Pelaksanaan penelitian penelitian dilakukan pada tahun 2015. Analisis yang dilakukan adalah deskriptif analitik/ analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa SMK Muhammadiyah Pringsewu Kabupaten Pringsewu sudah mengimplementasikan Manajemen Sekolah Namun belum berjalan secara optimal. Akan etapi dilihat dari Lulusan SMK Muhammadiyah Pringsewu Kabupaten Pringsewu sudah dapat dikatakan sekolah yang bermutu dengan indikatornya bahwa Presentase kelulusan dari tahun ketahun semakin meningkat dan rata-rata nilai mata pelajaran Ujian Nasional (UN) selalu meningkat. Mutu Pendidik dan tenaga kependidikan memiliki kemampuan untuk mewujudkan sekolah yang bermutu, yan g dilihat dari lulusan siswanya.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Pasca Sarjana > S2 Ilmu Tarbiyah dan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms. Rohai Inah Indrakasih
Date Deposited: 24 Feb 2017 03:29
Last Modified: 24 Feb 2017 03:29
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/144

Actions (login required)

View Item View Item