WINDA, ARIYANTI (2024) PENGARUH MOTIVASI, KREATIVITAS DAN PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA DALAM PERSPEKTIF BISNIS SYARIAH (Studi Pada Womenpreneur Yang Ada Di Bandar Lampung). Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.
![]() |
PDF
Download (6MB) |
![]() |
PDF
Restricted to Repository staff only Download (7MB) |
Abstract
ABSTRAK Perkembangan zaman menuntut peran perempuan untuk ikut andil dan memiliki peran yang sangat penting dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi saat ini. Dengan adanya partisipasi perempuan dengan menciptakan lapangan pekerjaan untuk orang lain yaitu membantu untuk mengurangi tingkat kemiskinan. Namun, tidak semua perempuan mau untuk bekerja, terutama berwirausaha. masih banyak perempuan yang menganggur, jumlah pengangguran perempuan pun jika dibandingkan dengan laki-laki tidak terlalu jauh. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu apakah motivasi, kreativitas, dan penggunaan media sosial berpengaruh terhadap minat berwirausaha pada womenpreneur yang ada di Bandar Lampung dan dalam perspektif bisnis syariah . Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan bagaimana motivasi, kreativitas, penggunaan media sosial, dan minat berwirausaha pada womenpreneur yang ada di Bandar Lampung dalam perspektif bisnis syariah. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebar kuisioner melalui google form. sample penelitian berjumlah 97 responden dengan teknik purposive sampling yang dihitung menggunakan rumus lemeshow. Data diolah menggunakan SmartPLS versi 4.0. Variabel independen dalam penelitian ini adalah motivasi, kreativitas, dan penggunaan media sosial. Minat berwirausaha sebagai variabel dependen. Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel motivasi dan penggunaan media sosial berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berwirausaha pada womenpreneur yang ada di Bandar Lampung. Sedangkan variabel kreativitas berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap minat berwirausaha pada womenpreneur yang ada di Bandar Lampung. Secara simultan motivasi, kreativitas, dan penggunaan media sosial berpengaruh positif terhadap minat berwirausaha pada womenpreneur yang ada di Bandar Lampung. Kata Kunci : Motivasi, Kreativitas, Penggunaan Media Sosial, Minat Berwirausaha. ABSTRACT Current developments require women to take part and have a very important role in increasing current economic growth. With women’s participation by creating jobs for other people, it helps to reduce poverty levels. However, not all women want to work, especially entrepreneurship. There are still many women who are unemploed, and the number of unemployed women compared to men is not too far off. The formulation of the problem in this research is whether motivacion, creativity, and the use of social media influence the interest in entrepreneurship among womenpreneurs in Bandar Lampung and from a sharia business perspective. This research aims to explain the motivation, creativity, use of social media, and interest in entrepreneurship among womenpreneur in Bandar Lampung from a sharia business perspective. This reserch uses quantitative methods. Data collection was carried oud by distributing questionnaires via google form. The reserch sample consisted of 97 respondents using a purposive sampling tecnique calculate using the Lemeshow formula. Data is processed using SmartPLS version 4.0. The independent variables in this research are motivation, creativity, and use of social media. Entrepreneurial interest as the dependent variable. The research results show that motivation variables and use of social media have a positive and significant effect on interest in entrepreneurship among womenpreneurs in Bandar Lampung. Meanwhile, the creativity variable has a positive and insignificant effect on interest in entrepreneurship among womenpreneurs in Bandar Lampung, simultaneously, motivation, creativity and use of social media have a positive effect on interest in enterpreneurship among womenpreneurs in Bandar Lampung. Keywords : Motivation, Creativity, Use Of Social Media, Interest In Etrepreneurship.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Manajemen Bisnis Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah |
Depositing User: | LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI |
Date Deposited: | 27 Dec 2024 07:52 |
Last Modified: | 27 Dec 2024 07:52 |
URI: | https://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/36799 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |