NADYA, SHALLUM ALMIRA (2024) PENGARUH FINANCIAL INCLUSION, FINANCIAL LITERACY DAN INOVASI TERHADAP KINERJA UMKM DITINJAU DALAM PERSPEKTIF BISNIS ISLAM (Studi Pada UMKM di Kecamatan Way Halim Kota Bandar Lampung). Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.
![]() |
PDF
Download (3MB) |
![]() |
PDF
Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
ABSTRAK UMKM merupakan alat penggerak roda perekonomian karena dapat menempuh lapisan keuangan masyarakat. Namun UMKM sering mengalami keterlambatan dalam perkembangannya, hal ini disebabkan berbagai masalah seperti masalah kapasitas sumber daya manusia, kepemilikan, pembiayaan, pemasaran dan berbagai masalah lain yang berkaitan dengan kinerja usaha. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Financial Inclusion, Financial Literacy dan Inovasi terhadap Kinerja UMKM di Kecamatan Way Halim. Penelitian ini dilakukan pada UMKM di Kecamatan Way Halim dengan beberapa rumusan masalah yaitu; apakah financial inclusion dapat mempengaruhi kinerja UMKM di Kecamatan Way Halim; apakah financial literacy dapat mempengaruhi kinerja UMKM di Kecamatan Way Halim; apakah inovasi dapat mempengaruhi kinerja UMKM di Kecamatan Way Halim; apakah financial inclusion, financial literacy dan inovasi dapat mempengaruhi kinerja UMKM di Kecamatan Way Halim; dan bagaimana financial inclusion, financial literacy dan inovasi meningkatkan kinerja UMKM dalam Perspektif Bisnis Islam. Jenis penelitian ini penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Jumlah sampel sebanyak 100 responden yang ditentukan dengan rumus slovin. Metode analisis data menggunakan IBM Statistik SPSS 26. Adapun uji analisis data yang digunakan adalah uji statistik deskriptif, uji validitas dan reliabilitas, uji asumsi klasik, uji-t dan uji-f serta uji koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa financial inclusion berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja UMKM, financial literacy berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja UMKM, inovasi berpengaruh positif dan signifikan, serta financial inclusion, financial literacy dan inovasi berpengaruh secara simultan dan signifikan terhadap kinerja UMKM. Kata kunci : Financial Inclusion, Financial Literacy, Inovasi, Kinerja UMKM. ABSTRACT MSMEs are a tool that drives the wheels of the economy because they can penetrate the financial layers of society. However, MSMEs often experience delays in their development, this due to various problems such as human resource capacity, ownership, financing, marketing and various other problems related to business performance. This research aims to determine the influence of Financial Inclusion, Financial Literacy and Innovation on the Performance of MSMEs in Way Halim District. This research was conducted on MSMEs in Way Halim District with several problem formulations, namely; whether financial inclusion can influence the performance of MSMEs in Way Halim District; whether financial literacy can influence the performance of MSMEs in Way Halim District; whether innovation can influence the performance of MSMEs in Way Halim District; whether financial inclusion, financial literacy and innovation can influence the performance of MSMEs in Way Halim District; and how financial inclusion, financial literacy and innovation improve the performance of MSMEs from an Islamic business perspective. This type of research is field research using a quantitative approach. The number of samples is 100 respondents which was determined using the Slovin formula. The data analysis method uses IBM SPSS 26 Statistics. The data analysis tests used are descriptive statistical tests, validity and reliability tests, classical assumption tests, t-tests and f-tests as well as coefficient of determination tests. The results of this research show that financial inclusion has a positive and significant effect on the performance of MSMEs, financial literacy has a positive and significant effect on the performance of MSMEs, innovation has a positive and significant effect, and financial inclusion, financial literacy and innovation have a simultaneous and significant effect on the performance of MSMEs. Keywords: Financial Inclusion, Financial Literacy, Innovation, MSME Performance.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Manajemen Bisnis Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah |
Depositing User: | LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI |
Date Deposited: | 27 Dec 2024 03:24 |
Last Modified: | 27 Dec 2024 03:24 |
URI: | https://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/36789 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |