NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM YANG TERKANDUNG DALAM ACARA TASYAKURAN AQIQAH DI DESA BATANG HARI KECAMATAN RAWA PITU KABUPATEN TULANG BAWANG

AFDILA, CORI MAWAR DIKA (2024) NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM YANG TERKANDUNG DALAM ACARA TASYAKURAN AQIQAH DI DESA BATANG HARI KECAMATAN RAWA PITU KABUPATEN TULANG BAWANG. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER -BAB2-Dapus.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI AFDILA MAWARDIKA full.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Nilai-nilai pendidikan Islam pada Al-Qur’an tidak akan pernah berhenti dikaji seiring dengan perkembangan kehidupan manusia serta akan secara terus menerus mengikuti sejarah kehidupan manusia. Al-Qur’an sebagai dasar utama pendidikan Islam di dalamnya terkandung sumber nilai yang absolut,eksitensinya tidak mengalami penyesuaian sesuai dengan konteks jaman,keadaan,dan tempat. Pendidikan Islam sangat berperan penting dalam kehidupan yang mencakup seluruh aspek kehidupan yang dibutuhkan oleh Hamba Allah SWT. Kewajiban aqiqah merupakan tanggung jawab yang dibebankan kepada orang tua namun apabila orang tua belum mampu menyembelihkan aqiqah untuk anaknya sampai dia dewasa maka bisa menyembelih hewan aqiqah untuk dirinya sendiri. Aqiqah merupakan sembelihan yang dilakukan penyembelihannya dengan tujuan untuk kelahiran seorang anak baik itu laki-laki maupun perempuan dari hari ketujuh sejak kelahirannya. Adapun tujuannya yaitu untuk mencari Ridho Allah SWT dan mengikuti sunnah Nabi Muhammad SAW atas kelahiran bayi dan membayar atas tergadainya anak yang lahir. Aqiqah adalah hewan sembelihan untuk anak yang baru lahir. Term aqiqah berasal dari bahasa arab ‘al-aqiqah yang berarti rambut yang tumbuh diatas kepala bayi sejak dalam perut ibunya hingga tampak pada saat dilahirkan. Adapun rumusan masalah yang diambil dalam skripsi ini adalah ” 1) Bagaimana proses pelaksanaan acara aqiqah di Desa Batang Hari Kecamatan Rawa Pitu Kabupaten Tulang Bawang ? 2) Nilai - nilai pendidikan Islam apa yang terkandung dalam acara tasyakuran aqiqah di Desa Batang Hari Kecamatan Rawa Pitu Kabupaten Tulang Bawang ? “. Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui proses pelaksanaan acara aqiqah di Desa Batang Hari Kecamatan Rawa Pitu Kabupaten Tulang Bawang. 2) Untuk mengetahui nilai-nilai pendidikan Islam yang terkandung dalam pelaksanan acara tasyakuran aqiqah di Desa Batang Hari Kecamatan Rawa Pitu Kabupaten Tulang Bawang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Adapun sumber data yang digunakan berupa iii sumber data primer dan sumber data sekunder. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi,wawancara,dan dokumentasi. Hasil menunjukkan bahwa nilai-nilai pendidikan Islam yang terkandung dalam acara tasyakuran aqiqah di Desa Batang Hari Kecamatan Rawa Pitu Kabupaten Tulang Bawang dibagi menjadi yaitu 1. Nilai pendidikan keimanan,dengan melakukan aqiqah seseorang telah menunjukkan bukti perwujudan iman kepada Allah SWT dan Rasul-Nya., 2. Nilai pendidikan ibadah, dengan melaksanakan tasyakuran aqiqah maka seseorang telah melakukan satu ibadah yang disyariatkan dalam ajaran Islam, 3. Nilai pendidikan akhlak, dengan melaksanakan aqiqah akan memunculkan akhlak yang baik pada anak ketika dewasa kelak., 4. Nilai pendidikan sosial, dengan melaksanakan aqiqah akan menjalin silaturahmi antar masyarakat. Kata Kunci : Nilai, Pendidikan Islam,Aqiqah iv ABSTRACT The values of Islamic education in the Qur'an will never stop being studied along with the development of human life and will continuously follow the history of human life. The Qur'an as the main basis of Islamic education contains absolute sources of value, its existence does not undergo adjustments according to the context of the era, circumstances, and place. Islamic education plays an important role in life which covers all aspects of life needed by Hamba Allah Almighty. The obligation of aqiqah is a responsibility imposed on parents, but if parents are not able to slaughter aqiqah for their children until they are adults, they can slaughter aqiqah animals for themselves. Aqiqah is a slaughter that is slaughtered with the aim of giving birth to a child, both male and female, from the seventh day from its birth. The goal is to seek the pleasure of Allah SWT and follow the sunnah of the Prophet Muhammad SAW for the birth of a baby and pay for the pawning of the child born. Aqiqah is a slaughter animal for a newborn child. The term aqiqah comes from the Arabic 'al-aqiqah which means hair that grows on top of the baby's head from the inside of the mother's stomach to the appearance at birth. The problem formulation taken in this thesis is "1) What is the process of implementing the aqiqah event in Batang Hari Village, Rawa Pitu District, Tulang Bawang Regency? 2) What values of Islamic education are contained in the aqiqah thanksgiving event in Batang Hari Village, Rawa Pitu District, Tulang Bawang Regency? “. The objectives of this research are 1) To determine the process of implementing the aqiqah event in Batang Hari Village, Rawa Pitu District, Tulang Bawang Regency. 2) To find out the values of Islamic education contained in the implementation of the aqiqah tasyakuran event in Batang Hari Village, Rawa Pitu District, Tulang Bawang Regency. This type of research is qualitative research. The data sources used are primary data sources and secondary data sources. The data collection methods used were observation, interviews and documentation. v The results showed that the values of Islamic education contained in the Tasyakuran Aqiqah event in Batang Hari Village, Rawa Pitu District, Tulang Bawang Regency were divided into 1. The value of faith education, by doing aqiqah one has shown evidence of the manifestation of faith in Allah SWT and His Messenger., 2. The value of worship education, by carrying out the aqiqah prayer, a person has performed a worship that is prescribed in Islamic teachings, 3. The value of moral education, with Performing aqiqah will bring out good morals in children when they grow up., 4. The value of social education, by carrying out aqiqah will bring out an attitude of caring for others. Keywords : Value, Islamic Education, Aqiqah

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 29 Nov 2024 03:09
Last Modified: 29 Nov 2024 03:09
URI: https://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/36407

Actions (login required)

View Item View Item