PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN

Anisa, Lu’lu Nur Afifah (2024) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of Skirpsi 1-2.pdf] PDF
Download (5MB)
[thumbnail of Skirpsi Anisa Lu’lu Nur Afifah.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN Oleh Anisa Lu'lu Nur Afifah Penelitian ini dilatar belakangi oleh kemampuan berpikir kritis peserta didik yang masih rendah, sebagaimana keadaan di lapangan yang ditemui penulis di SMA 1 Air Naningan dengan wawancara kepada guru kelas diketahui model yang biasa dipakai pengajar ialah model ceramah, dimana murid hanya memerhatikan materi yang disampaikan guru tanpa memberi masukan. Berdasarkan angket yang dibagikan kepada siswa tindakan yang dilakukan murid ialah mencatat materi dari guru. Selama pembelajaran, murid merasa lelah juga mengantuk. Oleh karena itu salah satu upaya untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa yakni dengan menerapkan model pembelajaran Discovery Learning . Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Discovery Learning terhadap kemampuan berpikir kritis peserta didik. Metode penelitian ini yakni jenis penelitian quasi eksperimen, dilaksanakan pada semester genap kepada peserta didik yang berada di kelas X saat materi IPA pencemaran lingkungan. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh peserta didik kelas X SMA N 1 Air Naningan. Pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling dengan teknik cluster random sampling dan didapat kelas X MIPA 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas X MIPA 2 sebagai kelas kontrol. Pengambilan data menggunakan instrument tes yang berjumlah 18 butir soal yang telah diuji coba terlebih dahulu dan didapatkan 13 butir soal yang layak digunakan untuk penelitian. Berdasarkan hasil uji normalitas diperoleh nilai 0,118 untuk kelas eksperimen dan 0,08 untuk kelas kontrol yang artinya sig. > 0,05 sehingga data tersebut berdistribusi normal. Adapun uji homogenitas yang diperoleh yaitu bernilai 0,865 yang artinya sig. > 0,05 sehingga data tersebut homogeny. Pengujian hipotesis menggunakan Uji-t dengan nilai sig. (2-tailed) 0,002 < 0,05 yang artinya H0 ditolah dan H1 diterima, sehingga menggunakan model pembelajaran Discovery Learning memiliki pengaruh terhadap kemampuan berpikir kritis peserta didik. Kata Kunci : Discovery Learning . Kemampuan Berpikir Kritis. Pencemaran Lingkungan. iii ABSTRACT THE INFLUENCE OF THE DISCOVERY LEARNING LEARNING MODEL ON STUDENTS' CRITICAL THINKING ABILITY ON ENVIRONMENTAL POLLUTION MATERIALS By Anisa Lu'lu Nur Afifah This research is motivated by students' low critical thinking skills, as is the situation in the field that the author encountered at SMA 1 Air Naningan by interviewing class teachers, it is known that the model usually used by teachers is the lecture model, where students only pay attention to the material presented by the teacher without provide input. Based on the questionnaire distributed to students, the action taken by students was to record material from the teacher. During learning, students feel tired and sleepy. Therefore, one effort to improve students' critical thinking skills is by implementing the Discovery Learning learning model. This research aims to determine the effect of the Discovery Learning learning model on students' critical thinking abilities. This research method is a type of quasi-experimental research, carried out in the even semester on students who are in class X when the science material is environmental pollution. The population in this study were all students in class X SMA N 1 Air Naningan. Sampling used random sampling technique with cluster random sampling technique and obtained class X MIPA 1 as the experimental class and class X MIPA 2 as the control class. Data were collected using a test instrument consisting of 18 questions which had been tested first and obtained 13 questions which were suitable for use in research. Based on the normality test results, a value of 0.118 was obtained for the experimental class and 0.08 for the control class, which means sig. > 0.05 so the data is normally distributed. The homogeneity test obtained was 0.865, which means sig. > 0.05 so the data is homogeneous. Hypothesis testing uses the t-test with a sig value. (2- tailed) 0.002 < 0.05, which means that H0 is rejected and H1 is accepted, so that using the Discovery Learning learning model has an influence on students' critical thinking abilities. Keywords: Discovery Learning. Critical Thinking Ability. Environmental pollution

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Biologi
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 15 Oct 2024 06:09
Last Modified: 15 Oct 2024 06:09
URI: https://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/35869

Actions (login required)

View Item View Item