PENGARUH ISLAMIC BRANDING, PRODUCT QUALITY DAN PERCEIVED PRICE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DALAM PERSPEKTIF BISNIS ISLAM (Studi Pada Pembeli Busana Muslim Galeri Elzatta Bandar Lampung)

RIRIN, SUKMA FUTRI (2024) PENGARUH ISLAMIC BRANDING, PRODUCT QUALITY DAN PERCEIVED PRICE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DALAM PERSPEKTIF BISNIS ISLAM (Studi Pada Pembeli Busana Muslim Galeri Elzatta Bandar Lampung). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PUSAT 1 2 RIRIN.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI CETAK RIRIN.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Pertumbuhan persaingan bisnis yang semakin ketat menyebabkan produsen harus memiliki strategi pemasaran yang dapat menarik minat beli konsumen. Produsen diharapkan dapat memenuhi kebutuhan konsumen dengan menyediakan berbagai jenis pilihan dari produk sesuai dengan kebutuhan dan keinginan konsumen. Galeri Elzatta Bandar Lampung mengalami perbedaan penjualan dari bulan ke bulan, sehingga dapat disimpulkan bahwa keputusan pembelian Galeri Elzatta mengalami penurunan yang kemungkinan disebabkan oleh berbagai faktor termasuk persaingan. Adanya penurunan pada tingkat penjualan tersebut menjadi dasar permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan data primer yang dikumpulkan melalui kuesioner dengan Google Form secara offline yang disebarkan kepada pembeli busana Muslim di Galeri Elzatta Bandar Lampung. Sampel diambil dengan teknik random sampling dari 96 responden, yang ditentukan menggunakan rumus Lemeshow, dan data diolah dengan SPSS 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Islamic Branding, product quality, dan perceived price memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Islamic Branding berpengaruh signifikan menunjukkan t hitung 2,433, > t tabel 1,986, dengan signifikansi 0,017 < 0,05. Product Quality juga berpengaruh signifikan dengan t hitung 2,642 > t tabel 1,986 dan signifikansi 0,010 < 0,05. Selanjutnya Perceived Price juga berpengaruh signifikan dengan t hitung 3,489 > t tabel 1,986 dan signifikansi 0,001 < 0,05. Ketiga variabel tersebut secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, dengan nilai F statistik 48,060 > F tabel 2,70 dan signifikansi 0,000 < 0,05. Uji koefisien determinasi (R2) menunjukkan nilai 0,610. yang berarti bahwa Islamic Branding, product quality, dan perceived price berpengaruh sebesar 61% sedangkan 39% dipengaruhi oleh variabel lain di luar dari penelitian ini. Kata Kunci : Islamic Branding, Product Quality dan Perceived Price, Keputusan Pembelian iii ABSTRACT The growth of increasingly fierce business competition causes producers to have a marketing strategy that can attract consumer buying interest. Manufacturers are expected to meet consumer needs by providing various types of choices from products according to the needs and desires of consumers. Elzatta Gallery Bandar Lampung experiences differences in sales from month to month, so it can be concluded that Elzatta Gallery's purchasing decisions have decreased which may be caused by various factors including competition. The decline in the level of sales is the basis of the problems raised in this study. The study used a quantitative approach with primary data collected through questionnaires with Google Form offline distributed to Muslim fashion buyers at Elzatta Gallery Bandar Lampung. The sample was taken by random sampling technique from 96 respondents, which was determined using the Lemeshow formula, and the data was processed with SPSS 25. The results showed that Islamic Branding, product quality, and perceived price have a significant influence on purchasing decisions. Islamic Branding has a significant effect showing t count 2.433, > t table 1.986, with a significance of 0.017 < 0.05. Product Quality also has a significant effect with t count 2.642> t table 1.986 and significance 0.010 <0.05. Furthermore, Perceived Price also has a significant effect with t count 3.489> t table 1.986 and significance 0.001 <0.05. The three variables simultaneously have a positive and significant effect on purchasing decisions, with a statistical F value of 48.060> F table 2.70 and a significance of 0.000 <0.05. The coefficient of determination (R2) test shows a value of 0.610. which means that Islamic Branding, product quality, and perceived price have an effect of 61% while 39% is influenced by other variables outside of this study. Keywords : Islamic Branding, Product Quality and Perceived Price, Purchasing Decisions

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Manajemen Bisnis Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 07 Oct 2024 08:17
Last Modified: 07 Oct 2024 08:17
URI: https://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/35712

Actions (login required)

View Item View Item