Pricilia, Agitha (2017) PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP SUHU DAN KALOR MELALUI MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE 7E PADA PESERTA DIDIK KELAS X IPA SMA NEGERI 1 KOTABUMI LAMPUNG UTARA. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.
PDF
Download (1MB) |
Abstract
Pemahaman konsep sering menjadi permasalahan dalam pembelajaran sains, hal ini telah menjadi fokus para ahli pendidikan sains termasuk di Indonesia, akhir-akhir ini 10 artikel di Indonesia dan 6 artikel luar negeri membahas mengenai model pembelajaran Learning Cycle 7E diantaranya mampu meningkatan pemahaman konsep peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan efektivitas pembelajaran fisika menggunakan model Learning Cycle 7E dan model Konvensional dengan pembelajaran langsung untuk meningkatkan pemahaman konsep peserta didik pada materi suhu dan kalor. Desain penelitian kuasi eksperimen nonequivalent control group design dengan sampel peserta didik kelas X IPA 1 dan X IPA 2 SMA Negeri 1 Kotabumi Lampung Utara. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes objektif berbentuk pilihan ganda yang disertai alasan (pretest dan postest). Berdasarkan Hasil uji Indepedent-Sample T Test terlihat bahwa terdapat perbedaan penggunaan model pembelajaran Learning Cycle 7E setelah ditinjau dengan kelas kontrol untuk meningkatkan pemahaman konsep. Effect Size diperoleh nilai sebesar 0,5 dengan kategori sedang. Kesimpulannya menggunakan model pembelajaran Learning Cycle 7E efektif untuk meningkatkan pemahaman konsep peserta didik pada materi suhu dan kalor kelas X IPA SMA
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Fisika |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Fisika |
Depositing User: | LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI |
Date Deposited: | 19 Dec 2017 01:29 |
Last Modified: | 19 Dec 2017 01:29 |
URI: | https://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/2663 |
Actions (login required)
View Item |