Dimas, Bagus Pamilih (2022) ANALISIS PESAN DAKWAH DALAM AKUN INSTAGRAM @kumpulan.ceramah.singkat. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.
![]() |
PDF
Download (2MB) |
![]() |
PDF
Restricted to Repository staff only Download (14MB) |
Abstract
ABSTRAK Dalam kehidupan beragama Islam pasti tidak akan jauh dari kegiatan dakwah. Dakwah merupakan kegiatan yang harus dilakukan untuk mengembangkan pengetahuan agama Islam di masyarakat. Karena itu, dakwah dilakukan sesuai dengan perkembangan zaman yang semakin maju khususnya perkembangan pada hal teknologi. Kini dakwah dapat dilakukan dengan berbagai cara, seperti melalui sosial media Instagram. Media sosial Instagram menjadi salah satu media perubahan dalam penyampaian dakwah modern. Hal tersebut menjadi peluang dakwah dalam menyampaikan agama Islam. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis isi pesan dakwah yang terdapat pada konten akun Instagram. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualiatif. Proses analisis pada penelitian ini melalui dua tahap yaitu dengan menganalisis pesan dakwah dari pesan aqidah, syariah dan akhlak. Selanjutnya analisis pesan dakwah dengan mempertimbangkan faktor like terbanyak pada video dakwah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pesan dakwah melalui instagram dalam kategori akidah, syariah, dan akhlak mengandung ajakan untuk berbuat kebaikan serta senantiasa memperingati pada masalah dunia dan akhirat. Kata Kunci: Analisis isi Pesan dakwah, Instagram, Video Dakwah
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI |
Date Deposited: | 07 Dec 2022 02:35 |
Last Modified: | 07 Dec 2022 02:35 |
URI: | https://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/21965 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |