AZZAH, JIHAN RIANTIKA (2022) MODAL SOSIAL DALAM PEMBERDAYAANMASYARAKAT MELALUI EKOWISATA BUKIT NEBA DI PEKON GISTING ATAS KECAMATAN GISTINGKABUPATEN TANGGAMUS. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.
![]() |
PDF
Download (2MB) |
![]() |
PDF
Restricted to Repository staff only Download (5MB) |
Abstract
ABSTRAK Seiring dengan perkembangan zaman, sektor pariwisata menjadi salah satu faktor yang patut untuk dipertimbangkan, karena sebagai aset yang strategis untuk mendorong pembangunan wilayah yang memiliki potensi alam atau daya tarik wisatawan.Wisata alam yang ada di Gisting Atas memiliki potensi yang cukup baik, wisata ini dikelola oleh Pokdarwis.Pokdarwis memanfaatkan modal sosial sebagai strategi untuk mengelola ekowisata Bukit Neba agar lebih dikenal luas oleh masyarakat. Pentingnya partisipasi masyarakat memberikan modal sosial dalam menjaga kawasan ekowisata agar tetap terjaga. Jadi modal sosial adalah produk relasi manusia sebagai jaringan, norma, dan kepercayaan yang berpotensi pada produktivitas masyarakat untuk pengembangan para anggota suatu kelompok masyarakat yang memungkinkan terjalinnya kerjasama diantara mereka dari suatu desa yang memiliki potensi wisata. Skripsi ini akan mengkaji bagaimana modal sosial dalam pemberdayaan masyarakat melalui ekowisata bukit neba. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui modal sosial dalam pemberdayaan masyarakat melalui ekowisata bukit neba di pekon gisting atas kecamatan gisting kabupaten tanggamus. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian yang bersifat deskriptif, tekhnik penentuan sumber data menggunakan tekhnik purposive sampling. Alat pengumpul data yang digunakan yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Tekhnik analisis data dalam skripsi ini adalah reduksi, display, dan verifikasi. Berdasarkan hasil penelitian modal sosial yang terdapat di kelompok sadar wisata (pokdarwis) bukit neba memiliki pengaruh positif dalam mengelola maupun mengembangkan ekowisata, modal sosial menjadi sesuatu yang sangat penting dan sangat dibutuhkan dalam kegiatan pemberdayaan masyarakat, dengan menerapkan modal sosial maka pengelolaan ekowisata akan lebih mudah dan terstruktur. Kata Kunci : Modal Sosial, Pemberdayaan Masyarakat, Ekowisata
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Pengembangan Masyarakat Islam |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam |
Depositing User: | LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI |
Date Deposited: | 06 Dec 2022 03:06 |
Last Modified: | 06 Dec 2022 03:06 |
URI: | https://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/21932 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |