PERAN ORANGTUA DALAM MEMBENTUK KEPRIBADIAN ANAK DI DUSUN TITIPASAN DESA BUMI AGUNG KECAMATAN TEGINENENG KABUPATEN PESAWARAN

Reka, Tri Utami (2022) PERAN ORANGTUA DALAM MEMBENTUK KEPRIBADIAN ANAK DI DUSUN TITIPASAN DESA BUMI AGUNG KECAMATAN TEGINENENG KABUPATEN PESAWARAN. Diploma thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI 1-2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI Reka Tri Utami.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Anak merupakan generasi penerus baik untuk keluarga, bangsa, maupun agama, dengan demikian anak perlu mendapatkan pola asuh yang baik dari orangtuanya, sehingga apabila ia tumbuh dan berkembang menjadi dewasa akan menjadi manusia yang memiliki kepribadian yang tangguh dan memiliki berbagai macam kemampuan dan keterampilan yang bermanfaat. Oleh karena itu, orangtua bertanggung jawab dalam memberikan berbagai macam bimbingan yang tepat sehingga akan tercipta generasi penerus yang tangguh. Bagaimana upaya orang tua dalam membentuk kepribadian anak di Di Dusun Titipasan Desa Bumi Agung Kec. Tegineneng Kab. Pesawaran? dan Bagaimana kendala yang dihadapi orang tua dalam membentuk kepribadian anak di Di Dusun Titipasan Desa Bumi Agung Kec. Tegineneng Kab. Pesawaran? Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif yang berlokasi di Di Dusun Titipasan Desa Bumi Agung Kec. Tegineneng Kab. Pesawaran. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan bimbingan dan pendekatan psikologi. Sumber data primer penelitian ini yaitu orang tua sebagai informan kunci, sedangkan informan tambahan yaitu Kepala Desa serta tokoh masyarakat. Sumber data sekunder adalah buku, majalah, koran dan sumber data lain yang bisa dijadikan data pelengkap. Metode pengumpulan data adalah observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan tiga tahapan yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa upaya orang tua dalam membentuk kepribadian anak di Di Dusun Titipasan Desa Bumi Agung Kec. Tegineneng Kab. Pesawaran. Adalah menanamkan nilai-nilai agama sejak dini, melakukan pengawasan dan memberikan keteladanan. Kendala yang dihadapi orang tua dalam membentuk kepribadian anak di Di Dusun Titipasan Desa Bumi Agung Kec. Tegineneng Kab. Pesawaran. Kata Kunci : Pola Asuh Orang Tua, Anak, Pembentukan Kepribadian

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Bimbingan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 09 Aug 2022 07:33
Last Modified: 09 Aug 2022 07:33
URI: https://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/20427

Actions (login required)

View Item View Item