YULMA, SELA (2022) MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN KOGNITIF MELALUI METODE EKSPERIMEN SAINS PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN DI TK ANGGREK PUTIH TELUK BETUNG SELATAN BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.
PDF
Download (3MB) |
|
PDF
Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
ABSTRAK MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN KOGNITIF MELALUI METODE EKSPERIMEN SAINS PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN DI TK ANGGREK PUTIH TELUK BETUNG SELATAN BANDAR LAMPUNG Oleh YULMA SELA Menurut Witherington menyatakan bahwa kognitif adalah pikiran, melalui pikiran dapat digunakan dengan cepat dan tepat untuk mengatasi suatu situasi untuk memecahkan masalah. Oleh karena itu peneliti membahas tentang meningkatkan perkembangan kognitif anak usia dini melalui metode eksperimen di Taman Kanak-Kanak Anggrek Putih teluk betung selatan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perkembangan kognitif melalui metode eksperimen di Taman Kanak-Kanak Anggrek Putih teluk betung selatan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini merupakan wali kelas dan anak umur 5-6 tahun di kelas B sejumlah 12 anak yang meliputi 6 anak laki-laki dan 6 anak perempuan. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Data yang dihasilkan tersebut selanjutnya peneliti analisis menggunakan reduksi data, display data dan menarik kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran untuk perkembangan kemampuan kognitif anak usia 5-6 tahun di kelas B Taman Kanak-Kanak Anggrek Putih menunjukkan bahwa : (i) Guru mempersiapkan kegiatan eksperimen dengan menetapkan tujuan kegiatan.(ii) Guru melaksanakan kegiatan dengan mendiskusikan kepada anak mengenai prosedur, alat dan bahan, serta membimbing dan mengawasi anak. (iii) Guru melakukan evaluasi dan penilaian kepada anak setelah kegiatan eksperimen selesai dilaksanakan; “guru melakukan evaluasi dan memberikan penguatan terhadap perkembangan kognitif anak dan daya tangkap anak kemudian guru melakukan penilaian sesuai dengan perkembangan kognitif anak dalam proses eksperimen sains. Pendidikan tidak harus menekankan tingkat keberhasilan yang dilakukan anak, melainkan harus melihat setiap kemampuan yang dimiliki anak, karena kemampuan anak berbeda-beda. Kata Kunci: Metode Eksperimen, Kemampuan Kognitif
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Islam Anak Usia Dini |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini |
Depositing User: | LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI |
Date Deposited: | 02 Feb 2022 03:33 |
Last Modified: | 02 Feb 2022 03:33 |
URI: | https://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/17479 |
Actions (login required)
View Item |