AHMAD FAJAR, ALAMSYAH (2021) STRATEGI PEMASARAN KOPI RAJA LUWAK DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN DI LAMPUNG BARAT. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG.
![]() |
PDF
Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
![]() |
PDF
Download (3MB) |
Abstract
ABSTRAK STRATEGI PEMASARAN KOPI RAJA LUWAK DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN DI LAMPUNG BARAT Oleh Ahmad Fajar Alamsyah Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui Strategi Pemasaran Kopi Luwak Dalam Meningkatkan Penjualan Di Lampung Barat yang merupakan strategi yang digunakan dalam memasarkan produk kopi luwak. Sehingga strategi yang digunakan harus sesuai dengan segmen pasar yang menjadi tujuan dari penjualan kopi luwak ini, yakni dengan memperhatikan produk, harga, promosi, orang, bukti fisik dan proses. Jenis penelitian yang digunakan oleh penulis ialah jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data wawancara, observasi, dan dokumentasi. Data-data yang diperoleh penulis merupakan hasil yang mengenai penjualan kopi luwak yang di produksi oleh CV Raja Luwak Multiguna Lampung Barat. Teori-teori berserta data penunjang lainnya penulis peroleh dari kepustakaan dan dokumentasi di CV Raja Luwak Multiguna Lampung Barat. Interview penulis lakukan dengan Bapak Gunawan, Bapak Rofik dan Bapak Irwan di CV Raja Luwak Multiguna Lampung Barat. Observasi penulis lakukan dengan mengamati secara langsung bagaimana CV Raja Luwak Multiguna Lampung Barat menerapkan strategi pemasaran yang dilakukan, serta mencatat data-data yang diperoleh oleh penulis baik dari pihak CV Raja Luwak Multiguna Lampung Barat maupun resseler dan juga konsumen kopi luwak. Dokumentasi yang digunakan penulis dalam mencari data yaitu berupa catatan, buku, dan juga daftar agenda yang berhubungan dengan judul penulis. Dari hasil penelitian penulis telah menunjukkan bahwa, strategi pemasaran di CV Raja Luwak Multiguna Lampung Barat ini sudah berjalan cukup baik, hanya saja masih banyak beberapa hal yang masih perlu di benahi agar menjadi maksimal antara strategi dan juga hasil yang akan di capai yaitu memperhatikan produk, harga, promosi, orang, bukti fisik dan proses. Kata Kunci : Strategi Pemasaran dan Penjualan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Manajemen Dakwah |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Manajemen Dakwah |
Depositing User: | LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI |
Date Deposited: | 25 Jun 2021 03:40 |
Last Modified: | 25 Jun 2021 03:40 |
URI: | https://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/14883 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |