FAUZI, MUKAROMAH (2020) UPAYA KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN KINERJA GURU DI SMA AL-AZHAR 3 BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.
Preview |
PDF
Download (2MB) | Preview |
PDF
Restricted to Repository staff only Download (5MB) |
Abstract
ABSTRAK Upaya kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru merupakan hal yang sangat penting bagi keberhasilan tujuan dalam organisasi. SMA Al Azhar 3 Bandar Lampung merupakan salah satu lembaga yang cukup baik dalam melaksakan upaya meningkatkan kinerja guru, karena dituntut untuk mempunyai guru yang berkualitas dan berkompeten. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di SMA Al Azhar 3 Bandar Lampung. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif, penelitian dilakukan di SMA Al azhar 3 Bandar Lampung. Sumber data dari penelitian diperoleh dari teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan cara reduksi data, penyajian data, dan verification. Sedangkan teknik keabsahan data menggunakan triangulasi sumber.Hasil penelitian ini mengungkapkan yaitu upaya kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di SMA Azhar 3 Bandar Lampung meliputi: 1) mengganggap guruguru, pegawai itu sebagai mitra kerja 2) menerapkan kedisiplinan waktu, 3) menempatkan dan memberikan tugas kepada guru-guru sesuai dengan kemampuan dan kualifikasi pendidikan 4) dilakukan kegiatan pelatihan diluar sekolah, 5) menyediakan sumber belajar, media dan alat pembelajaran. 6 melaksanakan 5 nilai budaya kerja kemenag yaitu integritas, profesional, inovasi, tanggung jawab, dan keteladanan. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa upaya kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di SMA Al azhar 3 Bandar Lampung sudah dilaksanakan melalui program yang dibuat sekolah. Kata Kunci: Kepala Sekolah, Upaya, Kinerja
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Manajemen Pendidikan Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI |
Date Deposited: | 12 Nov 2020 02:23 |
Last Modified: | 12 Nov 2020 02:23 |
URI: | https://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/12277 |
Actions (login required)
View Item |