NILAI-NILAI RELIGIUS DALAM NOVEL ASSALAMUALAIKUM BEIJING! DAN CINTA DI UJUNG SAJADAH KARYA ASMA NADIA

Pramestisari, Putri (2017) NILAI-NILAI RELIGIUS DALAM NOVEL ASSALAMUALAIKUM BEIJING! DAN CINTA DI UJUNG SAJADAH KARYA ASMA NADIA. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of Skripsi_Lengkap_Putri_P.pdf]
Preview
PDF
Download (21MB) | Preview

Abstract

Karya sastra merupakan cipta sastra yang mengungkapkan tentang masalahmasalah manusia dan kemanusiaan, tentang makna hidup dan kehidupan. Perumusan masalah dalam penelitian ini adalah apa sajakah nilai-nilai Religius yang terkandung dalam novel Asssalamualaikum Beijing! dan Cinta Di Ujung Sajadah karya Asma Nadia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa saja pesan-pesan yang terdapat dalam sebuah karya sastra novel karya Asma Nadia, yakni tentang “Nilai-nilai Religius”. Dalam penelitian ini memilih novel Asssalamualaikum Beijing! dan Cinta Di Ujung Sajadah karya Asma Nadia yang diasumsikan memiliki nilai-nilai keagamaan/Religius. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (Library Reseach), dengan fokus penelitian pada nilai-nilai religius dalam novel Asssalamualaikum Beijing! dan Cinta Di Ujung Sajadah karya Asma Nadia. Teknik pengumpulan data dalam skripsi ini menggunakan metode dokumentas dengan analisis data menggunakan analisis isi (Content Analisys). Dalam hal ini, peneliti akan mengungkapkan isi atau nilai-nilai Religius yang terkandung dalam novel Asssalamualaikum Beijing! dan Cinta Di Ujung Sajadah karya Asma Nadia. Hasil penelitian ini menunjukkan: (1) Nilai-nilai Religius yang terkandung dalam novel Asssalamualaikum Beijing! dan Cinta Di Ujung Sajadah karya Asma Nadia adalah nilai Akidah (Keimanan), yang meliputi iman kepada Allah, iman kepada kitab Allah, iman kepada Rasul Allah, iman kepada hari Akhir, dan iman kepada takdir/ Qada’ dan Qadhar. (2) Nilai Ibadah yang meliputi meliputi perintah mengerjakan sholat, berdzikir dan berdoa kepada Allah. (3) Nilai akhlak (budi pekerti), yang meliputi akhlak terhadap diri sendiri (sabar, bersyukur, dan optimis) akhlak terhadap orang tua, dan akhlak terhadap sesama) saling menasihati, menutup aurat, jujur, dan memberi salam). Kata Kunci : Nilai Religius, Novel Asssalamualaikum Beijing! dan Cinta Di Ujung Sajadah, Asma Nadia.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: ADMINLIB PERPUSTAKAAN
Date Deposited: 06 Jun 2017 03:37
Last Modified: 06 Jun 2017 03:37
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/688

Actions (login required)

View Item View Item