IMPLEMENTASI BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIK BERMAIN PERAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL PESERTA DIDIK KELAS X DI SMA NEGERI 1 RAMAN UTARA TAHUN AKADEMIK 2018/2019

Muslihah, Iga Ristiyanti (2018) IMPLEMENTASI BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIK BERMAIN PERAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL PESERTA DIDIK KELAS X DI SMA NEGERI 1 RAMAN UTARA TAHUN AKADEMIK 2018/2019. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI.pdf]
Preview
PDF
Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilakukan berdasarkan fenomena yang ada di kelas X SMA Negeri 1 Raman Utara yang menunjukkan kemampuan komunikasi interpersonal rendah, dengan indikator tidak bisa bersikap terbuka, kurang mampu menunjukkan rasa berempati, kurang memiliki sikap mendukung, selalu memiliki prasangka buruk, suka membeda-bedakan teman. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini untuk mengetahui apakah bimbingan kelompok dengan teknik bermain peran dapat meningkatkan kemampuan komunikasi interpersonal peserta didik kelas X SMA Negeri 1 Raman Utara. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Proses pelaksanaan bimbingan yang dilakukan guru bimbingan dan konseling dilaksanakan melalui bimbingan kelompok. Dinamika kelompok yang muncul pada setiap tahapan bimbingan yaitu adanya kemajuan yang dialami peserta didik,mereka telah dapat mengatasi rasa tegang pada diri masing-masing. Terlihat bahwa mereka sudah tidak ragu lagi dalam menanggapi setiap pendapat dari anggota lain. Hasil secara keseluruhan dari proses bimbingan kelompok dengan teknik bermain peran menunjukkan bahwa para peserta didik telah mengalami perubahan. Melalui seluruh proses bimbingan kelompok dan bermain peran, menunjukkan kemajuan yang pesat bahwa semua anggota kelompok sudah menunjukkan sikap positif dan berani sehingga kemampuan komunikasi interpersonal yang rendah dapat diatasi dengan mencoba mengembangkan kemampuan berbicara, menjelaskan dan menerima pendapat dari kelompok lain. Dengan demikian, penggunaan teknik bermain peran dalam bimbingan kelompok cukup efektif dalam rangka meningkatkan kemampuan komunikasi interpersonal peserta didik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Bimbingan Konseling
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan Konseling
Depositing User: ADMINLIB PERPUSTAKAAN
Date Deposited: 21 Nov 2018 02:50
Last Modified: 21 Nov 2018 02:50
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/4990

Actions (login required)

View Item View Item