HUBUNGAN POLA ASUH OTORITER DENGAN KECERDASAN EMOSIONAL PADA REMAJA DI KELURAHAN RAJABASA RAYA KEBUN JERUK BANDAR LAMPUNG

Irnando, Fizai (2018) HUBUNGAN POLA ASUH OTORITER DENGAN KECERDASAN EMOSIONAL PADA REMAJA DI KELURAHAN RAJABASA RAYA KEBUN JERUK BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of skripsi fizai.pdf]
Preview
PDF
Download (17MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul “Hubungan Pola Asuh Otoriter Dengan Kecerdasan Emosional Pada Remaja Di Kelurahan Rajabasa Raya Kebun Jeruk Bandar Lampung” Penelitian ini menggunakan teknik kuantitatif dengan menggunakan jenis kuantitatif korelasional yang bertujuan untuk mengetahui hubungan kedua variabel tersebut. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan kuesioner yang disusun oleh peneliti, kemudian kuesioner tersebut divalidasi oleh ahli. kuesioner yang digunakan adalah skala trusthon yang berisi 30 item pertanyaan untuk pola asuh otoriter dan 30 pertanyaan untuk kecerdasan emosional. Subjek dalam penelitian ini tidak dibedakan dari jenis kelamin, peneliti menyebar kuesioner kepada 11 remaja yang cenderung pada pola asuh otoriter dan didapat hasil 6 remaja dengan kategori pola asuh otoriter tinggi dan 5 remaja dengan pola asuh otoriter sedang. Selanjutnya hasil dari penyebaran item pertanyaan kecerdasan emosional didapat 4 remaja dengan kecerdasan emosional tinggi, 2 dengan kategori sedang dan 5 dengan kategori rendah. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji korelasional Non Parametrik Rank Spearman. Koefesien korelasi yang didapat dari hasil uji tersebut sebesar -0,751 dengan nilai signifikansi sebesar 0,008 < 0,05 yang berarti terdapat hubungan kuat namun tidak searah antara pola asuh otoriter dengan kecerdasan emosional remaja. Penelitian ini juga menghasilkan nilai ditermenasi koefesien korelasi sebesar (R) bernilai 0,682 sedangkan R2 (R Square) sebesar 0,465 atau 46,5%. kesimpulan dari hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat hubungan yang kuat antara pola asuh otoriter dengan kecerdasan emosional.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Bimbingan Konseling
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan Konseling
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 12 Nov 2018 08:00
Last Modified: 12 Nov 2018 08:00
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/4893

Actions (login required)

View Item View Item