METODE-METODE MENGAJARNABI MUHAMMAD SAW DALAM BUKU MUHAMMAD SANG GURU KARYA ABDUL FATTAH ABU GHUDDAH DAN RELEVANSI TERHADAP PENGAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SAAT INI

FAJRIANTI, LARA (2018) METODE-METODE MENGAJARNABI MUHAMMAD SAW DALAM BUKU MUHAMMAD SANG GURU KARYA ABDUL FATTAH ABU GHUDDAH DAN RELEVANSI TERHADAP PENGAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SAAT INI. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of lara.pdf]
Preview
PDF
Download (1MB) | Preview

Abstract

Metode mengajar merupakan cara yang digunakan untuk penyampaian bahan pelajaran kepada murid, agar dapat menangkap pelajaran dengan mudah, efektif dan dapat dicerna dengan baik. Penerapan metode mengajar yang benar akan menjadikan nilai pendidikan akan terwujud dengan baik. Hal ini dikarenakan metode sebagai sebuah cara mencapai tujuan dalam sebuah proses pendidikan. Sejatinya dalam metode mangajar sebagai guru manusia pun memiliki guru terbaik yakni Nabi Muhammad SAW, Sesungguhnya telah ada pada (diri) Rasulullah suri teladan yang baik. Sesuai latar belakang tersebut maka permasalahan yang dapat dirumuskan adalah bagaimana metode-metode mengajar Nabi Muhammad SAW dalam buku Muhammad Sang Guru karya Abdul Fattah Abu Ghuddah dan bagaimana relevansinya dengan pengajaran pendidikan agama islam saat ini. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian pustaka (library research). Sifat penelitian adalah deskriptif analitik dan metode analisnya adalah analisis isi. Penelitian yang dilakukan dengan mengkaji berbagai data terkait, baik yang berasal dari sumber data (primary sources), maupun sumber data pendukung (secoundary sources). Sumber primer yang diperoleh langsung dari objek penelitian ini, yaitu: buku Muhammad Sang Guru yang diterbitkan oleh Armasta, Temanggung tahun 2015. Sedangkan sumber-sumber pendukungnya adalah berupa karya-karya para pemikir lainnya dalam batas relevansinya dengan persoalan yang diteliti. Berdasarkan penelitian pustaka yang telah dilakukan dalam buku Muhammad Sang Guru karya Abdul Fattah Abu Ghuddah tentang metode-metode mengajar Nabi Muhammad yakni terdapat metode diskusi dan tanya jawab, metode diskusi dan berpikir logis, metode deduktif, metode nasihat, metode kisah, metode keteladanan. Metode yang digunakan Rasulullah dalam memberikan pelajaran kepada para sahabat masih relevan dipergunakan dalam konteks pendidikan dewasa ini. Sepanjang pendidik mampu menyesuaikan metode yang digunakan sesuai dengan materi ajar, tujuan, perbedaan individu, kemampuan guru, sifat bahan pelajaran, situasi kelas, kelengkapan fasilitas, dan kelebihan serta kelemahan metode pengajaran.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 08 Nov 2018 06:49
Last Modified: 08 Nov 2018 06:49
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/4854

Actions (login required)

View Item View Item