PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CONCEPT ATTAINMENT TERHADAP HASIL BELAJAR KOGNITIF PESERTA DIDIK KELAS X

MASLIA, LAILA SEPTI (2018) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CONCEPT ATTAINMENT TERHADAP HASIL BELAJAR KOGNITIF PESERTA DIDIK KELAS X. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of LAILA SEPTI MASRIYAH.pdf]
Preview
PDF
Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini ingin menguji pengaruh model pembelajaran Concept Attainment terhadap hasil belajar kognitif peserta didik. Didasari asumsi bahwa model pembelajaran Concept Attainment ini dapat membantu peserta didik menguasai gagasan-gagasan penting yang diajarkan dengan cepat memberikan laporan tentang kedalaman pemahaman peserta didik sekaligus akan memperkuat pengetahuan. Untuk melakukan uji ini, menggunakan pendekatan saintifik dengan metode true experimental design. Populasi dalam penelitian, seluruh kelas X Mia SMAS Tamansiswa Teluk Betung. Sampel yang digunakan, kelas X Mia 1 dan X Mia 2. Teknik pengumpulan data menggunakan tes. Data-data yang terkumpul dianalisis menggunakan uji t. Bila melihat hasil uji t diperoleh thitung 7,9958 dan ttabel 1,7171 maka thitung > ttabel, sehingga dinyatakan H0 ditolak dan H1 diterima. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, maka menunjukkan bahwa penggunaan model pembelajaran Concept Attainment dapat meningkatkan hasil belajar kognitif peserta didik. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa : Terdapat pengaruh model pembelajaran Concept Attainment terhadap hasil belajar kognitif peserta didik pada materi keseimbangan lingkungan di SMAS Tamansiswa Teluk Betung. Kata kunci : Model Pembelajaran Concept Attainment, Hasil Belajar Kognitif

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Bimbingan Konseling
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Biologi
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 05 Nov 2018 03:27
Last Modified: 05 Nov 2018 03:27
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/4805

Actions (login required)

View Item View Item