PERAN ORANG TUA ASUHAN PANTI SOSIAL ASUHAN ANAK HARAPAN BANGSA KALIANDA DALAM UPAYA PEMBENTUKAN KARAKTER MUSLIM

Yanto, Beni (2018) PERAN ORANG TUA ASUHAN PANTI SOSIAL ASUHAN ANAK HARAPAN BANGSA KALIANDA DALAM UPAYA PEMBENTUKAN KARAKTER MUSLIM. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRPSI.pdf]
Preview
PDF
Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya permasalahan yaitu penyebab anak asuh mempunyai karakter muslim yang kurang baik terutama adalah tabiat, latar belakang keluarga mereka dan juga lingkungan sekitar tempat tinggal, mengawasi lingkungan bermain anak asuh dan memberikan mereka kasih sayang serta keteladanan untuk mempunyai karakter yang lebih baik. mengingat remaja adalah aset yang berharaga sebagai generasi penerus bangsa, untuk mengetahui hal-hal yang menjadi penyebab timbulnya karakter yang kurang baik dan upaya orang tua asuh dalam menanggulanginya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagai mana peran orang tua asuh panti sosial asuhan anak harapan bangsa kalianda dalam upaya pebentukan karakter muslim dan apa yang menjadi kendala serta Solusi dalam pembentukan karakter muslim di Panti Sosial Asuhan Anak Harapan Bangsa Kalianda jenis penelitian yang penulis gunakan adalah penelitian kualitatif yang menggunakan pendekatan studi kasus, sedangkan dalam pengumpulan data diperlukan metode observasi, interview dan dokumentasi. Serta dalam menganalisa data yang terkumpul penulis mengunakan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa peran panti asuhan dalam membentuk karakter muslim sudah bisa dikatakan baik. Hal tersebut dapat dibuktikan dengan adanya sikap orang tua yang selalu memperhatikan dan mengawasi lingkungan bermain anak-anak asuh, mengajarkan ibadah dan akhlak dengan mengunakan metode pembiasaan dan metode lainnya, serta memberikan contoh atau teladan yang baik kepada anak-anak asuh. Kata kunci : peran orang tua asuh, anak asuh, karakter muslim.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 02 Nov 2018 07:16
Last Modified: 02 Nov 2018 07:16
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/4798

Actions (login required)

View Item View Item