HAKIKAT MANUSIA DAN LINGKUNGAN DALAM PERSPEKTIF EKOLOGI ISLAM

Diah, Eva Anggraeni (2018) HAKIKAT MANUSIA DAN LINGKUNGAN DALAM PERSPEKTIF EKOLOGI ISLAM. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI EVA.pdf]
Preview
PDF
Download (8MB) | Preview

Abstract

lingkungannya. Termasuk dalam hal ini adalah manusia yang diciptaakan oleh Allah, dan diamanahkan padanya tanggungjawab yang besar sebagai khalifah untuk mensejahterakan semua kehidupan di bumi. Namun kenyataannya sebagian besar manusia tidaklah menyadari bahwa hubungan antara manusia dan lingkungan adalah hubungan yang telah ditetapkan dan diatur oleh Tuhan. Maka dalam penelitian ini fokus pembahasan peneliti adalah tentang bagaimana hakikat Islam dalam melihat suatu sistem ekologi. Untuk memudahkan dalam penelitian ini, maka peneliti merumuskan pokok permasalahan yakni, bagaimana korelasi kehidupan manusia dengan lingkungan hidup? Dan bagaimana hakikat manusia dan lingkungan dalam perspektif ekologi Islam? Penelitian ini termasuk dalam penelitian pustaka (library rerearch), yaitu penelitian yang bertujuan untuk mengumpulkan data yang bersifat kepustakaan, misalnya buku, naskah, jurnal, dokumen dan lain sebagainya. Adapun penelitian ini bersifat “deskriptif” yaitu suatu penelitian yang bertujuan untuk menggambarkan secara komprehensif mengenai suatu yang menjadi pendekatan objek, gejala atau kelompok tertentu. Metode yang digunakan untuk menganalisis data pada penelitian ini yaitu dengan motede abstraksi, content analisis dan interpretasi. Dalam pengambilan kesimpulan, metode yang digunakan adalah metode lingkaran hermeneutika, yaitu suatu pola yang dilakukan untuk mengambil kesimpulan yang menggabungkan antara metode deduksi dan induksi. Berdasarkan penelitian dari fokus masalah yang peneliti kaji ditemukan kesimpulan bahwa Manusia dan lingkungan dalam pandangan ekologi Islam adalah suatu hubungan yang berasal dari pencipta yang sama dan memiliki tujuan yang sama, yaitu beribadah kepada Allah sebagai satu-satunya pencipta. Yang menjadikan manusia dan lingkungan untuk tunduk, bertasbih menyembah kepadanya. Karena pada hakikatnya Tuhan adalah pemilik segalanya. Dia jugalah yang memelihara dan mengatur hubungan antara manusia dengan lingkungan sehingga di antara keduanya saling bersinergi dalam menjalankan aktifitas kehidupan sebagai mahluk. Inilah hakikat yang seringkali di kesampingkan oleh sebagian orang. Mereka memandang bahwa hubungan manusia dengan lingkungana, adalah sebuah hubungan yang tidak ada peran Tuhan di dalamnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Aqidah Filsafat
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Aqidah Filsafat
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 16 Oct 2018 03:47
Last Modified: 16 Oct 2018 03:47
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/4680

Actions (login required)

View Item View Item