PENGARUH FASILITAS DAN PELAYANAN TERHADAP MINAT NASABAH MENABUNG DI BANK SYARI’AH (Studi pada Bank Syariah Mandiri KCP Teluk Betung Bandar Lampung)

Wandira, Ayu (2018) PENGARUH FASILITAS DAN PELAYANAN TERHADAP MINAT NASABAH MENABUNG DI BANK SYARI’AH (Studi pada Bank Syariah Mandiri KCP Teluk Betung Bandar Lampung). Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI.pdf]
Preview
PDF
Download (2MB) | Preview

Abstract

Perkembangan industri perbankan saat ini telah mengalami kemajuan yang pesat. Hal ini menuntut setiap bank untuk menjaga serta mempertahankan nasabahnya yang sudah ada maupun menambah nasabah baru. Untuk menarik minat nasabah, faktor yang paling penting yaitu tersedianya fasilitas dan pelayanan yang baik. Fasilitas adalah sarana dan prasarana yang diberikan pihak bank untuk mempermudah nasabah dalam bertransaksi dan memberikan kenyamanan bagi nasabahnya. Sedangkan pelayanan adalah setiap tindakan atau keinginan yang dapat ditawarkan oleh suatu pihak kepada pihak lain. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah fasilitas dan pelayanan yang diberikan Bank Syariah Mandiri KCP Teluk Betung Bandar Lampung berpengaruh terhadap minat nasabah menabung di Bank Syari‟ah secara parsial dan simultan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh fasilitas dan pelayanan yang diberikan Bank Syariah Mandiri KCP Teluk Betung Bandar Lampung terhadap minat nasabah menabung di Bank Syari‟ah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah nasabah yang membuka tabungan pada Bank Syariah Mandiri KCP Teluk Betung Bandar Lampung tahun 2017 berjumlah 1250 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu Sampling Insidental yang didapat sampel 93 nasabah. Kemudian pengolahan datanya menggunakan aplikasi SPSS 16 For Windows. Dari hasil uji t menunjukkan bahwa variable fasilitas memiliki nilai t hitung dan ttabel sebesar -0,424<1,987 dan nilai signifikansi 0,672>0,05 maka dapat di simpulkan H0 di terima dan H1 ditolak yang artinya variabel fasilitas tidak berpengaruh terhadap variabel minat nasabah menabung. Variabel layanan memiliki nilai t hitung dan ttabel sebesar 6,082>1,987 dan nilai signifikansi 0,00<0,05 maka dapat disimpulkan H0 ditolak dan H2 diterima yang artinya variabel pelayanan dapat berpengaruh terhadap minat nasabah menabung. Dari hasiluji F sebesar 18,514>3,10, maka H3 diterima yang artinya bahwa terdapat pengaruh positif secara bersama-sama (simultan) antara variabel independen dengan variable dependen. Kemudian hasil uji R2 0,276 atau 27,6 % variabel minat nasabah menabung dapat dijelaskan oleh variabel fasilitas dan pelayanan. Sedangkansisanya 72,4% dijelaskan oleh variabel lain. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu variabel fasilitas tidak berpengaruh terhadap minat nasabah menabung, pada variabel pelayanan berpengaruh terhadap minat nasabah menabung, sedangkan variabel fasilitas dan pelayanan berpengaruh terhadap minat nasbah menabung pada Bank Syariah Mandiri KCP Teluk Betung Bandar Lampung.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: ADMINLIB PERPUSTAKAAN
Date Deposited: 28 Aug 2018 02:11
Last Modified: 28 Aug 2018 02:11
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/4321

Actions (login required)

View Item View Item