PENGEMBANGAN MODUL IPA BERBASIS PRAKTIKUM SEDERHANA MATERI CAHAYA DAN SIFAT-SIFATNYA DI KELAS V SD/MI BANDAR LAMPUNG

MUNAWAROH, SITI (2018) PENGEMBANGAN MODUL IPA BERBASIS PRAKTIKUM SEDERHANA MATERI CAHAYA DAN SIFAT-SIFATNYA DI KELAS V SD/MI BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of Skripsi Full.pdf]
Preview
PDF
Download (73MB) | Preview

Abstract

Permasalahan peneliti ini beranjak dari data observasi yang ditemukan disekolah, menunjukan pada saat proses pembelajaran IPA berlangsung, kurang nya sumber belajar karena sebagian guru dikelas hanya mengandalkan buku tesk atau buku paket saja sebagai pegangan proses mengajar. Seperti buku tesk cenderung hanya berisi informasi-informasi studi saja, dan aspek-aspek pengajaran misalnya: Motivasi, tujuan dan peran peserta didik sering di abaikan. Akibatnya mempengaruhi minat belajar peserta didik dalam pembelajaran IPA, seharusnya untuk mengatasi kelemahan tersebut guru dalam mengajar memanfaatkan sumber belajar yang lain seperti: Modul dalam pembelajaran diharapkan dapat mendorong peserta didik untuk mengolah sendiri bahan ajar yang dipelajari sendiri atau bersama temannya bentuk diskusi kelompok. Model penelitian yang digunakan yaitu penelitian dan pengembangan (Research & Development). Subjek penelitian yang terlibat terdiri dari ahli (ahli materi dan ahli media), praktisi dan peserta didik kelas V. Tempat penelitian di MIN 9 Bandar Lampung,SDIT Fitarah Insani kedamain Bandar Lampung,dan MIN 12 Bandar Lampung, dan waktu penelitian berlangsung pada semester genap tahun pelajaran 2018. Populasi penelitian meliputi peserta didik kelas V. Data penelitian dikumpulkan menggunakan lembar validasi dan angket respon peserta didik serta análisis data menggunakan análisis kualitatif kuantitatif. Hasil penilaian yang diperoleh pada validasi ahli materi yaitu 77%, penilaian pada ahli media yaitu 88,50%, dengan kriteria interpretasi “Sangat Tinggi”, dan penilaian ahli praktisi yaitu 90% dengan kriteria interpretasi “Sangat Tinggi”, Uji coba kemenarikan dilakukan melalui dua tahap yaitu uji coba kelompok kecil dan uji coba kelompok besar. Hasil uji coba kelompok kecil menunjukkan bahwa modul “Menarik” dan kelompok besar menunjukkan bahwa modul memiliki kemenarikan“Sangat Menarik”. Berdasarkan hasil validasi ahli materi, media dan praktisi serta hasil uji coba peserta didik dapat disimpulkan bahwa modul dengan menggunakan pendekatan berbasis Praktikum sederhana sangat baik dan menarik jika digunakan sebagai salah satu sumber belajar peserta didik khususnya pada pokok bahasan cahaya dan sifat-sifatnya di SD/MI.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: ADMINLIB PERPUSTAKAAN
Date Deposited: 16 Jul 2018 07:28
Last Modified: 16 Jul 2018 07:28
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/4016

Actions (login required)

View Item View Item