TINJAUAN HUKUM ISLAM TENTANG SISTEM PENGUPAHAN TANAM BULU MATA (EYELASHING) (Studi Kasus Di Anaya Salon & Spa Bandar Lampung)

Unggulia, Leoni Citra (2018) TINJAUAN HUKUM ISLAM TENTANG SISTEM PENGUPAHAN TANAM BULU MATA (EYELASHING) (Studi Kasus Di Anaya Salon & Spa Bandar Lampung). Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI.pdf]
Preview
PDF
Download (1MB) | Preview

Abstract

Seiring berjalannya waktu dan berkmbangnya zaman dalam hal bermu‟amalah sekarang ini sangat beragam cara orang memberikah upah dengan syarat-syarat tertentu dan level kesulitan tertentu. Seperti pada salon Anaya yang bertepatan di Jl. Teuku Umar ini tepatnya di depan RS. Abdul Moloek Bandar Lampung, sistem pengupahan yang mereka buat khususnya untuk pemakaian eyelash ini sendiri mendapatkan komisi tertentu dari harga setiap pemakaian pelanggan dan tidak termasuk gaji pokok, uang makan, dan uang lembur karyawan. Disamping itu dalam pandangan Islam harta itu bukan tujuan tetapi adalah alat untuk menyempurnakan kehidupan dan alat untuk mencapai keridhaan Allah. Dan dalam uraian di atas penulis tertarik untuk mengangkat judul ini untuk mengetahui apakah sistem pengupahan pada Salon Anaya sudah sesuai dengan hukum Islam dan juga apakah pengupahan tanam bulu mata diperbolehkan dalam hukum Islam yang di dasari dengan fikih muamalah. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Bagaimana hukum tanam bulu mata, dan bagaimana sistem penetapan pengupahan dari jasa menanam bulu mata di Anaya Salon dan SPA, serta bagaimana tinjauan Hukum Islam tentang pengupahan tanam bulu mata di Anaya Salon dan SPA. Adapun penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana sistem upah tanam bulu mata pada Anaya Salon dan SPA dan untuk mengetahui pandanga Hukum Islam tentang sistem pengupahan tanam bulu mata di Anaya Salon dan SPA Bandar Lampung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian lapangan (field research) dan kepustakaan (library research) dan sifat penelitiannya deskriftif, Adapun teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara langsung antara peneliti dengan narasumber, kemudian hasilnya dianalisis secara induktif. Pengolahan data dilakukan secara editing dan sistemating. Berdasar hasil penelitian dapat dikemukakan bahwa, sistem pengupahan di salon Anaya sudah terstruktur atau sistem pengupahan gaji sudah ditetapkan dengan baik. Namun menurut tinjauan hukum Islam tentang pengupahan tanam bulu mata ini tidak sesuai dengan konsep Islam, karena di dalam praktiknya tidak dibenarkan dalam hukum Islam dimana dalam fikih muamalah tentang upah mengupah selain dituntut untuk membayarkan upah yang jelas terhadap pekerja, namun berdasarkan barang dan jasanya harus pula yang sesuai atau dihalalkan dalam Islam. Karena barang yang digunakan dalam pengupahan ini tidak dibenarkan maka hasil dari upah yang di dapatpun tidak sah dalam hukum Islam.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Divisions: Fakultas Syariah > Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Depositing User: Users 516 not found.
Date Deposited: 11 Jul 2018 07:14
Last Modified: 11 Jul 2018 07:14
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/3930

Actions (login required)

View Item View Item