KUALITAS PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMA NEGERI 14 BANDAR LAMPUNG

Ariyani, Risa (2018) KUALITAS PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMA NEGERI 14 BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI RISA.pdf]
Preview
PDF
Download (3MB) | Preview

Abstract

Skripsi yang penulis buat berjudul “ Kualitas Pembelajaran pendidikan Agama Islam di SMA Negeri 14 Bandar Lampung”. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk untuk mengetahui pelaksanaan pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Untuk mengetahui program-program kegiatan Pendidikan Agama Islam yang dilakukan oleh SMA Negeri 14 Bandar Lampung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode deskriptif, yaitu metode penelitian nonhipotesis yang langkah penelitiannya tidak perlu merumuskan hipotesis. Sifat dari metode deskriptif, adalah menuturkan dan menafsirkan data yang ada, kemudian data diolah dengan menggunakan rumus Prosentase. Sedangkan teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu menggunakan observasi, dokumentasi, wawancara, dan angket. Teknik pengambilan sample ditetapkan secara purposive sampling (sampel bertujuan). Adapun jumlah sampel yang diambil dalam penelitian ini sebanyak 83 siswa atau 10% dari jumlah populasi 830 siswa. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan didapat sebuah kesimpulan bahwasannya pembelajaran pendidikan agama islam di SMA Negeri 14 Bandar Lampung telah berjalan dengan baik, hal ini dapat dilihat dari hasil angket pelaksanaan pembelajaran Pendidikan Agama Islam yang selalu menunjukan nilai yang positif. Namun terdapat catatan dalam hal penggunaan dan pemanfaatan media pembelajaran yang masih dinilai kurang baik. Program-program kegiatan keagamaan di SMA Negeri 14 Bandar Lampung terencana dan terlaksana dengan baik. Hal ini dapat dilihat dari program-program kegiatan rutin jangka pendek, jangka menengah, dan jangka panjang yang di antaranya tadarus al-qur’an, shalat dhuha, shalat berjamaah, BBQ (Bimbingan Belajar Qur’an), peringatan Maulid Nabi Muhammad saw, peringatan Isra’ Mi’raj, dan lain sebagainya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: ADMINLIB PERPUSTAKAAN
Date Deposited: 28 Jun 2018 08:15
Last Modified: 28 Jun 2018 08:15
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/3785

Actions (login required)

View Item View Item