ANALISIS PENGARUH SLOGAN PASTI PAS TERHADAP MINAT KONSUMEN DALAM MEMBELI BAHAN BAKAR MINYAK DI TINJAU DARI PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada SPBU 24.35358 Desa Negri Sakti).

JAYA, FAISAL (2018) ANALISIS PENGARUH SLOGAN PASTI PAS TERHADAP MINAT KONSUMEN DALAM MEMBELI BAHAN BAKAR MINYAK DI TINJAU DARI PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada SPBU 24.35358 Desa Negri Sakti). Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of pdf.pdf]
Preview
PDF
Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui seberapa pengaruh slogan pasti pas di SPBU (2) Serta untuk mengetahui slogan pasti pas yang diterapkan di SPBU sudah sesuai atau belum di dalam Ekonomi Islam di SPBU berslogan pasti pas. Penelitian ini dilakukan di Desa Negeri Sakti Kecamatan Gedong Tataan Kabupaten Lampung Selatan. Metode yang digunakan adalah studi kasus. Pengambilan sampel dilakukan secara acak sederhana (simple random sampling). Populasi dalam penelitian sebanyak 976 orang, penentuan sampel merujuk pada teori Mengacu pada teori sampling J.Supranto (Statistik: Teori dan Aplikasi (Erlangga,2016) jadi jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak 97 orang (10 %). Data diperoleh dari hasil wawancara langsung dengan responden, kemudian dianalisis secara deskriptif untuk tujuan penelitian tentang slogan pasti pas ditinjau dalam perspektif islam. Sedangkan pengujian hipotesis mengenai pengaruh minat konsumen terhadap slogan pasti pas menggunakan analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh slogan pasti pas berpengaruh nyata terhadap minat konsumen. Variable yang berpengaruh nya antara lain pelayanan yang tanggap, kesesuaian BBM dengan yang di beli, tidak ada kecurangan , dan tidak ada penimbunan BBM. Slogan pasti pas sudah sesuai dengan yang dianjurkan oleh ekonomi islam sebanyak 92 responden menjawab sudah sesuai dengan ekonomi islam.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 07 Jun 2018 03:18
Last Modified: 07 Jun 2018 03:18
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/3743

Actions (login required)

View Item View Item