ANALISIS PENILAIAN KINERJA KEUANGAN BANK UMUM SYARIAH (BUS) DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN ISLAMICITY PERFORMANCE INDEX (Studi Pada Laporan Keuangan BUS Periode 2012-2016)

Azita, Nurul (2018) ANALISIS PENILAIAN KINERJA KEUANGAN BANK UMUM SYARIAH (BUS) DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN ISLAMICITY PERFORMANCE INDEX (Studi Pada Laporan Keuangan BUS Periode 2012-2016). Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI 6.pdf]
Preview
PDF
Download (1MB) | Preview

Abstract

Perkembanganperbankan syariah di Indonesia tengah mengalami pertumbuhan yang pesat. Bank syariah adalah lembaga keuangan yang berkerja berdasarkan prinsip syariah, berbeda dengan bank konvensional yang sama sekali tidak memperhitungkan prinsip-prinsip syariah.Islamicity performance index merupakan sebuah pendekatan yang dapat digunakan untuk mengevaluasi kinerja keuangan bank syariah yang tidak hanya dari segi kemampuannya dalam menghasilkan labaatau financial performance, akan tetapi juga mampu mengevaluasi kinerja bank syariah yang berkaitan dengan social performanceserta kehalalan pendapatan dan investasi dari bank syariah itu sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja keuangan bank umum syariah di Indonesia periode 2012-2016 dengan menggunakan pendekatan islamicity performance index. Berkaitan dengan evaluasi financial performance, rasio yang digunakan adalah profit sharing ratio, islamic investement vs non islamic investment, dan islamic income vs non islamic income. Sementara berkaitan dengan social performance rasio yang digunakan adalah equitable distribution ratio, dan zakat peformance ratio.Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif deskriptif dengan data sekunder berupa laporan keuangan BUS periode 2012-2016. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, maka dapat diketahui bahwa financial performance BUS dalam rasio akad berbasis bagi hasil bank syariah mendapatkan predikat “kurang memuaskan”.Bank umum syariah juga telah menginvestasikan dananya pada investasi yang halal secara keseluruhan sehingga mendapatkan predikat “sangat memuaskan”, dan telah menerima pendapatan halal sebesar 99% dan mendapatkan predikat “sangat memuaskan”. Sementara untuk kinerja sosial, dalam hal penyaluran zakat bank umum syariah mendapatkan predikat “tidak memuaskan”, sedangkan dalam hal pendistribusian pendapatan bagi para stakeholder, bank umum syariah mendapatkan predikat “cukup memuaskan”. Dari hasil yang telah didapatkan dalam penelitian ini, maka dapat disimpulakan bahwa bank umum syariah memiliki kineja bisnis yang lebih baik dibanding kinerja sosialnya

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 04 Jun 2018 04:10
Last Modified: 04 Jun 2018 04:10
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/3705

Actions (login required)

View Item View Item