PENGARUH PENGETAHUAN INVESTASI, PERSEPSI RISIKO, MODAL MINIMAL DAN MOTIVASI TERHADAP MINAT BERINVESTASI DI PASAR MODAL (Studi Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Intan Lampung)

Sumiyati, Suratmin (2024) PENGARUH PENGETAHUAN INVESTASI, PERSEPSI RISIKO, MODAL MINIMAL DAN MOTIVASI TERHADAP MINAT BERINVESTASI DI PASAR MODAL (Studi Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Intan Lampung). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI SUMIYATI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Salah satu hal yang berperan dalam mendorong peningkatan perekonomian negara adalah investasi. Investasi dibutuhkan untuk menunjang proses produksi suatu perusahaan dan perekonomian dalam suatu negara, terhadap berbagai macam bentuk investasi yang bisa digunakan oleh masyarakat, salah satunya yaitu investasi saham di pasar modal. Tujuan Penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh pengetahuan investasi, persepsi risiko, modal minimal, dan motivasi terhadap minat berinvestasi mahasiswa di pasar modal. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini menggunakan metode pendekatan lapangan yang bersifat kuantitatif. Sumber data berasal dari data primer melalui penyebaran kuesioner pada responden yaitu Mahasiswa Fakutas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Intan Lampung, yang sudah mendapatkan matakuliah pasar modal. Penentuan sampel menggunakan rumus slovin dengan taraf 10% sehingga didapatkan sampel sebanyak 100 orang mahasiswa. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner yang diukur menggunakan skala likert dan teknik dokumentasi. Metode analisis data menggunakan metode PLS (Partial Least Square) dengan menggunakan software SmartPLS Versi 4.1.0.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel pengetahuan investasi memiliki nilai t-statistic sebesar 1.339 dan nilai p-value sebesar 0.181 atau < 0.05 sehingga variabel investasi tidak berpengaruh atau H0 ditolak. Variabel presepsi risiko terhadap minat investasi memiliki nilai t-statistic sebesar 0,143 dan p-value sebesar 0,886 atau < 0.05 sehingga variabel persepsi risiko tidak berpengaruh terhadap minat investasi atau H0 ditolak. Variabel modal minimal terhadap minat investasi memiliki nilai t-statistic 0.600 dan nilai p�value sebesar 0,549 atau < 0.05 Variabel motivasi investasi memiliki nilai t-statistik sebesar 4.785 dan atau nilai p value sebesar 0,000 sehingga variabel motivasi investasi memiliki pengaruh terhadap minat investasi atau Ha diterima, Hal ini dikarenakan adanya niat dari mahasiswa akan mendorong seorang mahasiswa untuk melakukan investasi pada pasar modal. Kata Kunci: Minat Investasi, Pasar Modal, Investasi Syariah iii ABSTRACT One of the things that plays a role in encouraging the improvement of the country's economy is investment. Investment is needed to support the production process of a company and the economy in a country, in various forms of investment that can be used by the public, one of which is investing in shares in the capital market. The aim of this research is to analyze the influence of investment knowledge, risk perception, minimum capital, and motivation on students' interest in investing in the capital market. The research method used in this research uses a quantitative field approach method. The data source comes from primary data through distributing questionnaires to respondents, namely students of the Islamic Economics and Business Faculty of UIN Raden Intan Lampung, who have taken capital markets courses. Determining the sample used the Slovin formula with a level of 10% so that a sample of 100 students was obtained. The data collection technique uses a questionnaire which is measured using a Likert scale and documentation techniques. The data analysis method uses the PLS (Partial Least Square) method using SmartPLS software Version 4.1.0.0. The research results show that the investment knowledge variable has a t-statistic value of 1.339 and a p-value of 0.181 or <0.05 so that the investment variable has no effect or H0 is rejected. The risk perception variable on investment interest has a t-statistic value of 0.143 and a p-value of 0.886 or <0.05 so that the risk perception variable has no effect on investment interest or H0 is rejected. The minimum capital variable on investment interest has a t�statistic value of 0.600 and a p-value of 0.549 or <0.05. The investment motivation variable has a t-statistic value of 4.785 and/or a p value of 0.000 so that the investment motivation variable has an influence on investment interest or Ha. accepted, this is because the intention of the student will encourage a student to invest in the capital market. Keywords: Investment Interest, Capital Market, Sharia Investment

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 04 Jul 2024 03:37
Last Modified: 04 Jul 2024 06:10
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33768

Actions (login required)

View Item View Item