PENGARUH PENERAPAN GREEN ACCOUNTING DAN ENVIRONMENTAL PERFORMANCE TERHADAP RETURN ON ASSET (Studi Perusahaan Sektor Industri Dasar dan Kimia yang Terdaftar di Indeks Saham Syariah Indonesia Tahun 2017- 2022)

ARJUN, PRATAMA (2024) PENGARUH PENERAPAN GREEN ACCOUNTING DAN ENVIRONMENTAL PERFORMANCE TERHADAP RETURN ON ASSET (Studi Perusahaan Sektor Industri Dasar dan Kimia yang Terdaftar di Indeks Saham Syariah Indonesia Tahun 2017- 2022). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI PERPUSTAKAAN.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Pada era industrialisasi saat ini, perusahaan dianggap memiliki peran yang dapat memberikan manfaat kepada masyarakat, seperti menciptakan lapangan pekerjaan dan menyediakan barang kebutuhan. Namun, persaingan industri yang semakin ketat menuntut perusahaan untuk tidak hanya fokus pada keuntungan semata, tetapi juga memperhatikan dampak lingkungan dari kegiatan operasional mereka. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh penerapan Green Accounting dan Environmental Performance terhadap Return on Asset (ROA) pada perusahaan sektor Industri Dasar dan Kimia yang terdaftar di Indeks Saham Syariah Indonesia dari tahun 2017 - 2022. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan analisis statistik deskriptif untuk menggambarkan data yang ada. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari dari annual report perusahaan yang dipublikasikan oleh website masing-masing perusahaan dan website Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI). Sampel penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dari perusahaan Sektor Industri Dasar dan Kimia yang terdaftar di Indeks Saham Syariah Indonesia pada periode 2017 - 2022. Analisis data yang digunakan adalah teknik analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil pengujian, green accounting berpengaruh signifikan terhadap return on asset menunjukkan bahwa penerapan green accounting meningkatkan kepercayaan stakeholder dan memberikan sinyal positif bagi masyarakat. Berdasarkan hasil pengujian, enviromental performance tidak berpengaruh signifikan terhadap return on asset menunjukkan bahwa kinerja perusahaan dalam menciptakan lingkungan yang baik tidak selalu berpengaruh positif terhadap Return On Asset, dengan iii biaya lingkungan yang tinggi maka akan semakin rendah Return On Asset. Berdasarkan hasil uji simultan, green accounting dan enviromental performance memiliki pengaruh signifikan terhadap variabel return on asset yang menunjukkan bahwa pentingnya pengelolaan lingkungan yang baik untuk meningkatkan kinerja ekonomi perusahaan. Kata Kunci: Green Accounting, Environmental Performance, Return On Asset. iv ABSTRACT In the current era of industrialization, companies are considered to have a role that can provide benefits to society, such as creating jobs and providing necessities. However, increasingly fierce industrial competition requires companies to not only focus on profits alone, but also pay attention to the environmental impact of their operational activities. This research aims to examine the effect of implementing Green Accounting and Environmental Performance on Return on Assets (ROA) in Basic Industry and Chemical sector companies listed on the Indonesian Sharia Stock Index from 2017 - 2022. This research uses quantitative methods with descriptive statistical analysis to describe existing data. The data used is secondary data obtained from company annual reports published on each company's website and the Indonesian sharia stock index (ISSI) website. This research sample used a purposive sampling method from Basic Industry and Chemical Sector companies listed on the Indonesian Sharia Stock Index in the period 2017 - 2022. The data analysis used was a multiple linear regression analysis technique. Based on the test results, green accounting has a significant effect on return on assets, indicating that the implementation of green accounting increases stakeholder trust and provides a positive signal to society. Based on the test results, environmental performance does not have a significant effect on return on assets, indicating that the company's performance in creating a good environment does not always have a positive effect on Return On Assets, with high environmental costs the lower the Return On Assets. Based on the results of the simultaneous test, green v accounting and environmental performance have a significant influence on the return on assets variable, which shows the importance of good environmental management to improve the company's economic performance. Keywords : Green Accounting, Environmental Performance, Return On Asset.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Konsentrasi Akuntansi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Konsentrasi Akuntansi Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 12 Jun 2024 08:16
Last Modified: 12 Jun 2024 08:16
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33598

Actions (login required)

View Item View Item