TINJAUAN HUKUM EKONOMI SYARIAH TENTANG PELAKSANAAN AKAD BAGI HASIL ANTARA PEMILIK MOBIL TRUK DAN SOPIR (Studi di Desa Tanjung Iman Kecamatan Blambangan Pagar Kabupaten Lampung Utara)

Aprisa, Azis Ningtias (2024) TINJAUAN HUKUM EKONOMI SYARIAH TENTANG PELAKSANAAN AKAD BAGI HASIL ANTARA PEMILIK MOBIL TRUK DAN SOPIR (Studi di Desa Tanjung Iman Kecamatan Blambangan Pagar Kabupaten Lampung Utara). Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 5.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI APRISA AZIS N..pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Perjanjian kerja sama bagi hasil merupakan salah satu aktivitas bagi hasil yang dilakukan oleh masyarakat di Desa Tanjung Iman Kecamatan Blambangan Pagar karena masyarakatnya adalah buruh supir, mereka mempunyai kemampuan dalam mengemudikan mobil namun mereka tidak memiliki modal maka mereka melakukan kerjasama dengan sistem bagi hasil terhadap seseorang yang memiliki truk dan modal. Dalam praktiknya juragan menyediakan mobil truk, bensin kepada supir dengan perjanjian secara lisan dan tidak adanya perjanjian mengikat secara tertulis. Di Desa Tanjung Iman, pemilik mobil truk sendiri mengubah akad perjanjian awal pada saat kerjasama dan tidak hanya itu supir yang melakukan kerja sama bagi hasil dengan pemilik mobil truk ikut menanggung biaya perbaikan mobil truk apabila terjadi kerusakan. Hal itu justru membuat supir mobil truk merasa sangat keberatan dikarenakan harus ikut menanggung biaya perbaikan mobil truk apabila terjadi kerusakan. Ada beberapa rumusan masalah, yaitu: 1) Bagaimana Praktik Pelaksanaan Akad Bagi Hasil antara pemilik mobil truk dan sopir di Desa Tanjung Iman Kecamatan Blambangan Pagar Kabupaten Lampung Utara? 2) Bagaimana Tinjauan Hukum Ekonomi Syariah Tentang Pelaksanaan Akad Bagi Basil pada Pemilik Mobil Truk dan Sopir di Desa Tanjung Iman Kecamatan Blambangan Pagar Kabupaten Lampung Utara? Penelitian ini bersifat deskriptif dan dianalisis dengan pengumpulan data menggunakan teknik wawancara dan dokumentasi, pengolahan data dilakukan melalui editing dan sistematis data, analisis data secara kualitatif dengan mengunakan metode deduktif, dengan tujuan mengetahui bagaimana Praktek Pelaksanan Akad Bagi Hasil antara pemilik mobil truk dan sopir di Desa Tanjung Iman Kecamatan Blambangan Pagar Kabupaten Lampung Utara dan Bagaimana Tinjauan Hukum Ekonomi Syariah terhadap Praktek Bagi Basil pada Pemilik Mobil Truk dan Sopir di Desa Tanjung Iman Kecamatan Blambangan Pagar Kabupaten Lampung Utara Berdasarkan hasil penelitian dapat dikemukakan Praktek Bagi Hasil antara pemilik mobil truk dan sopir di Desa Tanjung yaitu terjadinya perubahan akad secara sepihak dan belum memenuhi syarat bagi hasil. Kesimulan penelitian menunjukkan bahwa Praktek bagi hasil praktik bagi hasil yang terjadi di Desa Tanjung Iman Kecamatan Blambangan Pagar, ialah kerja sama bagi hasil antara pemilik mobil truk dengan supir, dimana pemilik Mobil menyediakan mobil, bensin dan modal. Sedangkan supir yang bekerja mengangkut muatan ikut menanggung biaya perbaikan apabila ada kerusakan terhadap mobil truk. Menurut Hukum Ekonomi Syari’ah praktik di Tanjung Iman menggunakan sistem mudhrabah, namun dalam praktiknya di masyarakat yang mana biaya kerusakan pada mobil menjadi tanggung jawab pemilik mobil dan supir. Selain itu Pembagian bagi hasil muatan pada awal perjanjian di bagi dua bagian yaitu 50% untuk pemilik mobil dan 50% untuk supir, namun pemilik mobil merubahnya menjadi 60% untuk pemilik dan 40% supir. Kata kunci: Perjanjian Kerjasama, Sistem Bagi Hasil (Mudharabah)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Divisions: Fakultas Syariah > Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 03 Jun 2024 08:32
Last Modified: 03 Jun 2024 08:32
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33497

Actions (login required)

View Item View Item