KOMUNIKASI ISLAM DALAM PENGUATAN KARAKTER REMAJA DI DESA BUAY NYERUPA KECAMATAN SUKAU KABUPATEN LAMPUNG BARAT

Dwiki, Listyawan (2024) KOMUNIKASI ISLAM DALAM PENGUATAN KARAKTER REMAJA DI DESA BUAY NYERUPA KECAMATAN SUKAU KABUPATEN LAMPUNG BARAT. Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of Skripsi 1-2.pdf] PDF
Download (5MB)
[thumbnail of Skripsi Dwiki Listyawan.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Komunikasi Islam merupakan proses penyampaian pesan-pesan keislaman yang dilakukan oleh ustadz atau ahli agama dengan menggunakan prinsip-prinsip komunikasi dalam Islam, yakni lebih menekankan pada unsur pesan (message), yakni risalah atau nilai-nilai Islam, dan cara (how), dalam hal ini tentang gaya bicara dan penggunaan bahasa (retorika). Pesan-pesan keislaman yang disampaikan dalam komunikasi Islam meliputi seluruh ajaran Islam, meliputi akidah (iman), syariah (Islam), dan akhlak (ihsan). Pesan-pesan keislaman yang disampaikan tersebut disebut sebagai dakwah. Jenis Penelitian ini merupakan penelitian lapangan, dengan menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, teknik observasi, dan teknik dokumentasi. Sumber data dalam penelitian yaitu sumber data primer dan sumber data sekunder. Data primer dalam penelitian ini diperoleh dari Pembina, Ketua dan anggota risma. Sedangkan, data sekunder diperoleh dari buku, jurnal, karya ilmiah dan sumber-sumber lainnya. Data yang di dapat menunjukan tentang implementasi prinsip komunikasi Islam dalam penguatan karakter remaja di Desa Buay Nyerupa Kecamatan Sukau Kabupaten Lampung Barat yaitu pertama Qaulan sadidan, dalam hal berkomunikasi belum semua anggota risma menerapkan nilai kejujuran dalam hal berbicara. Kedua, Qaulan baligha, risma Nurul Huda sudah menerapkan qaulan baligha, yaitu mengakui kesalahan dan belajar darinya, bertanggung jawab atas tugas-tugas dan kewajiban pribadi. Ketiga, Qaulan karima, dalam hal berkomunikasi risma Nurul huda menggunakan Bahasa yang mudah dipahami. Keempat, Qaulan ma’ rufa, dalam berkomunikasi menggunakan perkataan yang baik, santun. Kelima, Qaulan layyina, risma Nurul Huda masih belum menerapkan prinsip qaulan layyina, dalam berkomunikasi masih suka meninggakan suara dan berkata kasar. Keenam, Qaulan maisura, dalam hal berkomunikasi risma Nurul Huda memberi nasehat dengan bijaksana ketika terjadi kesalahan pahaman dengan anggota risma ketika ada yang berbuat salah. Adapun faktor pendukung organisasi remaja Islam masjid Nurul Huda antara lain yaitu: semangat anggota remaja Islam masjid Nurul Huda yang begitu luar biasa, dukungan dari seluruh masyarakat, pengurus masjid, faktor Agama dan faktor kebiasaan atau adat Sedangkan yang menjadi faktor penghambat remaja Islam masjid Nurul Huda dalam membina akhlak remaja di Desa Buay Nyerupa yaitu: Faktor dari organisasi itu sendiri dengan adanya perbedaan pendapat antara anggota risma lalu saat pergantian kepengurusan merupakan salah satu penghambat kegiatan remaja Islam masjid Nurul Huda, faktor kesadaran dan kurangnya sarana dan prasarana. Kata Kunci: Komunikasi Islam, Karakter, Remaja. ABSTRACT Islamic communication is the process of delivering Islamic messages carried out by ustadz or religious experts using the principles of communication in Islam, which emphasizes more on the elements of the message (message), namely treatises or Islamic values, and ways (how), in this case about speech style and the use of language (rhetoric). Islamic messages conveyed in Islamic communication include all Islamic teachings, including akidah (iman), sharia (Islam), and morals (ihsan). The Islamic messages conveyed are referred to as da'wah. This type of research is a field research, using a descriptive qualitative approach. Data collection techniques use interview techniques, observation techniques, and documentation techniques. Data sources in research are primary data sources and secondary data sources. Primary data in this study were obtained from the Trustees, Chairmen and members of the risma. Meanwhile, secondary data are obtained from books, journals, scientific papers and other sources. The data obtained shows the implementation of Islamic communication principles in strengthening the character of adolescents in Buay Nyerupa Village, Sukau District, West Lampung Regency, namely first Qaulan sadidan, in terms of communication, not all risma members apply the value of honesty in terms of speaking. Second, Qaulan baligha, risma Nurul Huda has implemented qaulan baligha, which is admitting mistakes and learning from them, being responsible for personal duties and obligations. Third, Qaulan karima, in terms of communicating risma Nurul huda using language that is easy to understand. Fourth, Qaulan ma'rufa, in communicating using kind words, polite. Fifth, Qaulan layyina, risma Nurul Huda still has not applied the principle of qaulan layyina, in communicating still likes to raise your voice and say rudely. Sixth, Qaulan maisura, in terms of communicating risma Nurul Huda mgive advice wisely when there is a misunderstanding with risma members when someone makes a mistake. The supporting factors of the Islamic youth organization of Nurul Huda mosque include: the enthusiasm of the Islamic youth members of the Nurul Huda mosque which is so extraordinary, support from the entire community, mosque administrators, religious factors and Factors of customs or customs Meanwhile, the inhibiting factors for Islamic teenagers of Nurul Huda mosque in fostering youth morals in Buay Nyerupa Village are: Factors of the organization itself with differences of opinion between members of the risma and then at the change of time Management is one of the obstacles to the activities of Islamic youth of Nurul Huda mosque, awareness factors and lack of facilities and infrastructure. Keywords: Islamic Communication, Character, Youth.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Komunikasi dan Penyiaran Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 27 May 2024 03:06
Last Modified: 27 May 2024 03:06
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33348

Actions (login required)

View Item View Item