STRATEGI KEPALA DESA DALAM MENINGKATKAN KUALITAS KINERJA APARATUR DESA BIHA KECAMATAN PESISIR SELATAN KABUPATEN PESISIR BARAT

RENDI, ANDESKA (2024) STRATEGI KEPALA DESA DALAM MENINGKATKAN KUALITAS KINERJA APARATUR DESA BIHA KECAMATAN PESISIR SELATAN KABUPATEN PESISIR BARAT. Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI RENDI BAB135.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of SKRIPSI RENDI FULL 12345.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK STRATEGI KEPALA DESA DALAM MENINGKATKAN KUALITAS KINERJA APARATUR DESA BIHA KECAMATAN PESISIR SELATAN KABUPATEN PESISIR BARAT Pemerintahan yang terdapat di Desa Biha perlu untuk dapat meningkatkan kualitas kinerja aparatur desa sehingga dapat menghasilkan kinerja yang baik. Pelayanan administrasi merupakan sebuah jenis pelayanan yang diberikan dari unit pelayanan yang berupa administrasi kependudukan, administrasi keuangan, administrasi Negara, administrasi pembangunan, administrasi publik, administrasi lingkungan. Desa Biha yang teletak di Kecamatan Pesisir Selatan Kabupaten Pesisir Barat merupakan desa yang masih menemukan masalah mengenai kinerja aparatur desa khususnya dalam pelayanan admistrasi pembuatan Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP) sehingga belum memenuhi standarisasi kebutuhan yang ada di kalangan masyarakat. Sehingga perlu dilakukan strategi pemerintah desa untuk dapat meningkatkan kualitas kinerja aparatur desa dalam pelayanan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi kepala desa dalam meningkatkan kualitas kinerja aparatur desa dan hambatan kepala desa biha dalam meningkatkan kualitas kinerja aparatur desa. Dalam penelitian ini penelitian bersifat deskriftif dengan pendekatan kualitatif. Teori yang digunakan dalam penelitian yaitu teori kepemimpinan strategi kepala desa, kinerja aparatur desa dan pelayanan publik. Adapaun hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, kepala desa biha perlu adanya strategi misalkan seperti meningkatkan Kedisiplinan Aparatur Kecamatan Pesisir Selatan Desa Biha, mengadakan pelatihan administrasi, diperlukan fasilitas sarana dan prasarana yang memadai. Selanjutnya hambatan yang terjadi yaitu karena sumber daya manusia yang masih rendah, dana dari pemerintah daerah yang terhambat. Adapun kesimpulan penelitian menunjukkan bahwa pemerintah desa biha dalam meningkatkan kualitas kinerja apartur desa dalam pelaynan administrasi masih belum terlaksana dengan maksimal. Hal tersebut di nilai masyarakat bahwa masih lemahnya kemampuan kepala desa biha secara berkelanjutan dalam membeirkan kontribusi pelayanan yang maksimal untuk masyarakat Desa Biha. Kata Kunci: Strategi Kepala Desa, Kinerja Aparatur Desa, Pelayanan Publik. ABSTRACT VILLAGE HEAD'S STRATEGY IN IMPROVING THE QUALITY OF PERFORMANCE OF THE BIHA VILLAGE APPARATUS, PESIR SELATAN DISTRICT, WEST PESIR DISTRICT The government in Biha Village needs to be able to improve the quality of performance of village officials so that they can produce good performance. Administrative services are a type of service provided by service units in the form of population administration, financial administration, state administration, development administration, public administration, environmental administration. Biha Village, which is located in Pesisir Selatan District, Pesisir Barat Regency, is a village that still finds problems regarding the performance of village officials, especially in administrative services, so that it has not met the standardization of needs that exist among the community. So it is necessary to implement a village government strategy to improve the quality of performance of village officials in administrative services. This research aims to determine the village head's strategy in improving the quality of village apparatus performance and the obstacles of the Biha village head in improving the quality of village apparatus performance. This research uses descriptive research with a qualitative approach. The theories used in the research are the village head's strategy, the performance of village officials and public services. The results of this research show that the Biha village head needs strategies, for example improving the discipline of Pesisir Selatan Subdistrict Biha Village officials, holding administrative training, and adequate facilities and infrastructure are needed. Furthermore, the obstacles that occur are because human resources are still low, funds from regional governments are hampered. The research conclusions show that the village government is able to improve the quality of village apartment performance in administrative services which has not yet been implemented optimally. This is the opinion of the community that the ability of the Biha village head to continuously provide maximum service contributions to the Biha village community is still weak. Keywords: Village Head Strategy, Village Apparatus Performance, Public Service.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pemikiran Politik Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Pemikiran Politik Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 22 May 2024 08:09
Last Modified: 22 May 2024 08:09
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33343

Actions (login required)

View Item View Item