TINJAUAN HUKUM EKONOMI SYARIAH TERHADAP PRAKTIK UTANG PIUTANG NASABAH YANG MELAKUKAN WANPRESTASI (Studi di PT Amartha Mikro Fintech desa Sinar Banten Kecamatan Talang Padang Kabupaten Tanggamus)

Putri, Triani SR (2024) TINJAUAN HUKUM EKONOMI SYARIAH TERHADAP PRAKTIK UTANG PIUTANG NASABAH YANG MELAKUKAN WANPRESTASI (Studi di PT Amartha Mikro Fintech desa Sinar Banten Kecamatan Talang Padang Kabupaten Tanggamus). Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of bab 1 2 dapus.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of skripsi putri triani.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Utang piutang adalah menyerahkan harta dan benda kepada seseorang dengan catatan akan dikembalikan pada waktu kemudian, dengan tidak mengubah keadaan nya. Dalam ajaran agama Islam, manusia di anjurkan untuk saling tolong menolong kepada sesama manusia, terutama kepada seseorang yang sedang mengalami kesulitan dan membutuhkan bantuan. Namun praktik utang piutang yang terjadi di Desa Sinar Banten Kecamatan Talang Padang Kabupaten Tanggamus terdapat unsur kecurangan. Ketertarikan saya untuk meneliti dengan rumusan masalah: 1). Bagaimana praktik utang piutang antara pihak PT Amartha Mikro Fintech dengan nasabah di desa Sinar Banten Kecamatan Talang Padang Kabupaten Tanggamus; 2). Bagaimana Tinjauan Hukum Ekonomi Syariah terhadap praktik utang piutang nasabah yang melakukan wanprestasi di desa Sinar Banten Kecamatan Talang Padang Kabupaten Tanggamus. Metode penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) yang bersifat kualitatif. Data primer dalam penelitian ini di dapat secara langsung pada objek penelitian di lapangan yaitu PT Amartha Mikro Fintech dan para nasabah, sedangkan data sekunder diperoleh dari data atau materi-materi yang telah lebih dahulu di laporkan dan dikumpulkan oleh pustakaan atau instansi yang mendukung tema pembahasan maupun pihak lainnya. Untuk metode pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Metode pengolahan data dilakukan melalui pemeriksaan data dan sistematika data, sedangkan analisis data dilakukan menggunakan cara berpikir induktif. Hasil dari penelitian ini dapat dikemukakan bahwa praktik utang piutang di desa Sinar Banten merupakan praktik utang piutang yang melibatkan antara lembaga dengan kelompok, dimana PT Amartha membantu para anggota nasabah untuk mempunyai modal agar bisa mendirikan usaha (UMKM). Namun praktik utang piutang ini, menjadi tidak sesuai dengan hukum ekonomi syariah karena pihak yang menerima dana pinjaman atau pihak yang berhutang melakukan wanprestasi dengan cara melalaikan kewajibannya untuk membayar angsuran di setiap minggu dan tidak menggunakan dana pinjaman seperti di awal akad, sehingga praktik ini menimbulkan kerugian bagi pihak pemberi dana yaitu PT Amartha Mikro Fintech dan juga membuat dampak yang tidak baik untuk anggota kelompok nasabah yang lain. Kata Kunci: Hukum Ekonomi Syariah, Utang Piutang, Wanprestasi.seperti di awal akad, sehingga praktik ini menimbulkan kerugian bagi pihak pemberi dana yaitu PT Amartha Mikro Fintech dan juga membuat dampak yang tidak baik untuk anggota kelompok nasabah yang lain. Kata Kunci: Hukum Ekonomi Syariah, Utang Piutang, Wanprestasi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Divisions: Fakultas Syariah > Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 22 May 2024 07:58
Last Modified: 22 May 2024 07:58
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33340

Actions (login required)

View Item View Item