PEMBEBANAN DAN KERUSAKAN DALAM SEWA MENYEWA TRUK DALAM PRESPEKTIF HUKUM EKONOMI SYARIAH (Studi di Kelurahan Way Kandis Kecamatan Tanjung Seneng)

Regi, Calvindoro (2024) PEMBEBANAN DAN KERUSAKAN DALAM SEWA MENYEWA TRUK DALAM PRESPEKTIF HUKUM EKONOMI SYARIAH (Studi di Kelurahan Way Kandis Kecamatan Tanjung Seneng). Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI BAB 1 DAN 5.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI REGI CALVINDORO.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Sewa menyewa adalah suatu perjanjian, dengan mana pihak yang satu mengikat dirinya untuk memberikan kepada pihak yang lainnya kenikamatan dari sesuatu barang. Dalam pelaksanaan praktik sewa menyewa mobil truk di Kelurahan Way Kandis terdapat kerjasama yang terjadi anatar pemilik mobil truk dan penyewa mobil truk, kerjasama ini menerapkan sistem pembayaran setor uang sewa seminggu sekali sebesar Rp. 2.000.000,- seandainya penyewa truk telat membayar uang sewa maka pak Mursal akan meminta uang tambahan sebesar Rp. 50.000, pada awalnya penyewa tidak mengetahui tentang denda atau penambahan uang saat penyewa telat membayar dan saat kerusakan pada truk yang menanggung pemilik mobil truk akan tetapi setelah berjalan nya waktu saat penyewa truk tidak sengaja merusak ban truk dalam keadaan masih bagus dan baru maka penyewa truk harus membayar kerugian yang seharusnya pemilik truk yang menanggung kerugian tersebut. Hal ini berarti dalam kerjasama sewa menyewa mobil truk terkadang merugikan penyewa truk. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana parktik sewa menyewa mobil truk di Kelurahan Way Kandis, dan untuk mengetahui bagaimana prespektif hukum ekonomi syari’ah terhadap pembebanan dan kerusakan dalam sewa menyewa truk di Kelurahan. Penelitian ini termasuk jenis penelitian lapangan (field research), yaitu riset yang bersumber pada praktik sewa menyewa Mobil Truk dengan menggunakan metode observasi (pengamatan) yang dilakukan pada tempat penelitian, metode wawancara (interview) yang dilakukan dengan cara tanya jawab dengan responden, dan dokumentasi yang diperoleh dari buku-buku. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, pelaksanaan akad sewa menyewa Mobil Truk di Kelurahan Way Kandis tidak memenuhi rukun sewa menyewa yang telah ditentukan dalam hukum Ekonomi Syari’ah . Dalam hukum Islam apabila suatu objek tersebut sudah tidak mengahasilan manfaat maka tidak adanya tekanan bagi si penyewa untuk membayar uang sewa kepada si pemilik mobil truk, maka salah satu rukun yang tidak terpenuhi yaitu sighat (Ijab dan Qabul) di perjanjian awal ada akad yang kurang jelas, sehingga menjadikan akad sewa menyewa tersebut batal dalam prespektif hukum ekonomi syari’ah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Divisions: Fakultas Syariah > Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 29 Apr 2024 02:43
Last Modified: 29 Apr 2024 02:43
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33079

Actions (login required)

View Item View Item