BIMBINGAN PADA PERILAKU NARSISTIK SISWA SMP AKIBAT PENGGUNAAN APLIKASI TIKTOK (STUDI PADA PONDOK PESANTREN DA’ARUL HIKMAH GUNUNG TERANG DESA MARGODADI KECAMATAN WAYLIMA KABUPATEN PESAWARAN)

RIZKI, RAMADAN (2024) BIMBINGAN PADA PERILAKU NARSISTIK SISWA SMP AKIBAT PENGGUNAAN APLIKASI TIKTOK (STUDI PADA PONDOK PESANTREN DA’ARUL HIKMAH GUNUNG TERANG DESA MARGODADI KECAMATAN WAYLIMA KABUPATEN PESAWARAN). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI CETAK RIZKI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Permasalahan dalam penelitian ini adalah: Bagaimana pelaksanaan bimbingan dan dampak pada perilaku narsistik siswa SMP akibat penggunaan Tiktok di Pondok Pesantren Da’arul Hikmah Gunung Terang? Media sosial sering digunakan para remaja untuk mengunggah hasil foto selfie ataupun foto-foto mereka yang menunjukkan bahwa mereka sedang melakukan suatu aktivitas. Remaja yang selalu mengekspresikan minatnya terhadap penampilan diri secara berlebihan dilihat dari keseringan dan intensitas penggunaan media social didalam memposting segala kegiatan pada media social memiliki kecendrungan narisis. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan bimbingan dan dampak pada perilaku narsistik siswa SMP akibat penggunaan Tiktok Pondok Pesantren Da’arul Hikmah Gunung Terang. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) menggunakan teknik purposive sampling untuk menetapkan informan, maka penulis menetapkan 7 informan yang terdiri dari 5 siswa SMP dan 2 orang pengurus pondok/guru. Teknik pengumpulan datanya menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pelakasanaan bimbingan pada perilaku narsistik siswa SMP akibat pengunaan tiktok terdapat berbagai faktor penyebab seseorang cenderung menjadi narsis. Dampak pada perilaku narsistik siswa SMP akibat pengunaan tiktok yaitu: gangguan kepribadian narsistik (narcissistic personality disorder) atau cinta pada diri sendiri menurut Atkinson digambarkan sebagai orang yang memiliki rasa kepentingan diri yang melambung (gradiositas) dan dipenuhi khayalan-khayalan sukses bahkan saat prestasi mereka biasa saja, jatuh cinta pada dirinya sendiri karena merasa mempunyai diri yang unik, selalu mencari pujian dan perhatian. Kata Kunci: Bimbingan, Narsistik, Aplikasi Tiktok. iii ABSTRACT The problem in this research is: What is the implementation of guidance and the impact on the narcissistic behavior of junior high school students due to the use of Tiktok at the Da'arul Hikmah Gunung Terang Islamic Boarding School? Social media is often used by teenagers to upload selfies or photos that show that they are doing an activity. Teenagers who always express their interest in their own appearance excessively, seen from the frequency and intensity of their use of social media in posting all activities on social media, have narcissistic tendencies. The aim of this research is to find out how guidance is implemented and the impact on the narcissistic behavior of junior high school students due to the use of Tiktok at the Da'arul Hikmah Gunung Terang Islamic Boarding School. This type of research is field research using purposive sampling techniques to determine informants, so the author determined 7 informants consisting of 5 junior high school students and 2 boarding school administrators/teachers. The data collection technique uses interviews, observation and documentation. The results of this study indicate that the role of parents in motivating children's interest to enter the Islamic boarding school in Mekar Sari Village, Pasir Sakti District, East Lampung Regency, namely intrinsic motivation and extrinsic motivation. Intrinsic motivations include: having good morals and behavior, strengthening and deepening religious knowledge, seeing the positive results of previous boarding school education for their children, and the desire of parents to make their children as a memorizer of the Qur'an. While extrinsic motivations include: Due to parental fear of a bad local environment, alternative moral development in the midst of technological advances, and environmental encouragement. Keywords: Guidance, Narcissism, Tiktok App.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Bimbingan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 26 Apr 2024 06:58
Last Modified: 26 Apr 2024 06:58
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/33076

Actions (login required)

View Item View Item