POLA KOMUNIKASI KADER HIMPUNAN MAHASISWA ISLAM (HMI) DALAM MENINGKATKAN KEPEDULIAN SOSIAL DI MASYARAKAT KELURAHAN WAY DADI KECAMATAN SUKARAME KOTA BANDAR LAMPUNG

Muhammad, Syaiful Anam (2024) POLA KOMUNIKASI KADER HIMPUNAN MAHASISWA ISLAM (HMI) DALAM MENINGKATKAN KEPEDULIAN SOSIAL DI MASYARAKAT KELURAHAN WAY DADI KECAMATAN SUKARAME KOTA BANDAR LAMPUNG. Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI PERPUSTAKAAN.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI LENGKAP.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Kepedulian sosial di masyarakat kini mulai memudar, khususnya di wilayah Klurahan Way Dadi Kecamatan Sukarame Kota Bandar Lampung. Hal itu diakibatkan oleh kurangnya kepeterpedualian yang dilakukan oleh masyarakat Kelurahan Way Dadi terhadap lingkungan sekitarnya. Oleh karena itu, HMI dimasyarakat adalah terciptanya masyarakat yang adil makmur serta mempunyai jiwa kemanusiaan yang tinggi melalui program program kerja yang disusun dalam bidang HAPU (Hubungan Alumni & Pemberdayaan Umat). Untuk mengoptimalkan hubungan antara kader HMI dan masyarakat ini dibutuhkan sebuah komunikasi yang terstruktur serta terarah namun komunikasi yang terjalin tidak hanya terjadi secara begitu saja dibutuhkan strategi yang terstruktur agar efektif dan adanya pola-pola tertentu yang disebut pola komunikasi. Penelitian ini menggunakan metodelogi pendekatan kualitaif deskriptif, yaitu menganalisa data dengan cara menggambarkan data yang telah di kumpulkan sesuai keadaan. Teknik pengumpulan data seperti wawancara, dokumentasi dan observasi. Dengan teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan, dengan subyek penelitian Kepala Bidang HAPU, Wasekum Bidang HAPU, Kader Aktif HMI Komisariat Syariah UIN RIL, dan Masyarakat Kelurahan Way Dadi Kecamatan Sukarame Kota Bandar Lampung. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik wawancara, dokumentasi, dan observasi, uji keabsahan data menggunakan teknik triangulasi teknik, sumber, dan waktu. Hasil penelitian ini ada dua kesimpulan yang diperoleh. Pertama Kader HMI dalam menjalin komunikasi menggunakan pola komunikasi lingkar yaitu pola komunikasi yang memiliki karakteristik Setiap anggota kelompok memiliki peran dan posisi tertentu dalam pola lingkaran komunikasi, Perubahan pada anggota mempengaruhi seluruh pola interaksi dalam kelompok,memperkuat hubungan di antara anggota kelompok dan meningkatkan kinerja kelompok. Yang kedua meningkatnya kepedulian sosial ditengah masyarakat kelurahan way dadi kecamatan sukarame kota bandar lampung, indikasinya adalah dengan jalannya program kerja dari bidang HAPU (Hubungan Alumni dan Pemberdayaan Umat) yang digagas oleh HMI. Meningkatnya partisipasi dan keterlibatan masyarakat dalam kegiatan sosial menandakan pola komunikasi yang terjalin selama ini berjalan dengan baik. Hal ini cukup efektif dan terlihat adanya peningkatan kesadaran akan kepedulian sosial indikasinya adalah partisipasi masyarakat dalam program yang dibentuk antara lain kerja bakti, bakti sosial, diskusi kemasyarakatan, gotong royong dll. Kata Kunci : HMI, Pola Komunikasi, Kepedulian Sosial.ABSTRACT Social awareness in society is now starting to fade, especially in the Way Dadi Village area, Sukarame District, Bandar Lampung City. This is caused by a lack of concern for the people of Way Dadi Village towords the surrounding environment. Therefore, HMI in society is the creation of a society that is justly prosperous and has a high humanitarian spirit through work programs prepared in the field of HAPU Alumni Resolations & Community Empowerment).to optimize the relationship between HMI cadres and the community, structured and directed communication is needed, but the communication that exists does not just happen casually, it requires a structured strategy to be effective and the existence of certaion patterns called communication patterns. This research uses a descriptive qualitative approach methodology, which analyzes data by describing the data that has been collected according to the situation. Data collection techniques such as interviews, documentation and observation. With data analysis techniques using data reduction, data presentation and conclusion drawing, with the research subjects being the Head of the HAPU Field, Wasekum of the HAPU Field, Active Cadres of the HMI Sharia Commissariat UIN RIL, and the Way Dadi Village Community, Sukarame District, Bandar Lampung City. Data collection techniques in this study used interview techniques, documentation, and observation, data validity testing using triangulation techniques, sources, and time. From the results of this research two conclusions were obtained. First, the cadres of the Islamic Student Association in establishing communication use a circle pattern communication pattern, where the circle pattern communication pattern is a communication pattern that has characteristics. Each group member has a certain role and position in the communication circle pattern. Changes in members affect the overall pattern of interaction in the group. strengthen relationships between group members and improve group performance. The second is the increasing social awareness of the community in Way Dadi Village, Sukarame District, Bandar Lampung City, an indication of which is the implementation of the HAPU (Alumni Relations and Community Empowerment) work program initiated by HMI. The increasing participation and involvement of the community in social activities shows that the communication patterns that have existed so far have been working well. This is quite effective and there is an increase in awareness of social care, the indication is the participation of the community in the programs formed, including community service, social service, community discussions, mutual cooperation, etc. Keywords: HMI, Communication Patterns, Social Awareness.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Komunikasi dan Penyiaran Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 01 Apr 2024 04:35
Last Modified: 01 Apr 2024 04:35
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/32972

Actions (login required)

View Item View Item