ANALISIS UPAYA PENGEMBANGAN DESA WISATA GUNA MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada Wisata Air Panas Serasan Kampung Juku Batu Kecamatan Banjit Kabupaten Way Kanan)

REZA, NOVITA SARI (2024) ANALISIS UPAYA PENGEMBANGAN DESA WISATA GUNA MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada Wisata Air Panas Serasan Kampung Juku Batu Kecamatan Banjit Kabupaten Way Kanan). Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of BAB 1 2 DAPUS.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI REZA NOVITA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Pariwisata mempunyai peranan penting dalam pembangunan ekonomi. Pengembangan pariwisata yang melibatkan masyarakat sangat penting untuk membuka lapangan kerja, memberikan pemahaman tentang pariwisata, dan meningkatkan kondisi perekonomian masyarakatnya. Rumusan masalah dalam penelitian ini mendeskripsikan tentang upaya pengembangan desa wisata terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat baik sebelum maupun sesudah yaitu dari sebelumnya dari adanya wisata Air Panas Serasan. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk melihat sejauh mana upaya pengembangan wisata Air Panas Serasan dalam menyejahterakan masyarakat berdasarkan perspektif ekonomi Islam. Jenis penelitian yang digunakan yaitu jenis penelitian lapangan (field resrarch) yang bersifat Kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini yaitu keseluruhan penduduk Kampung Juku Batu yang bersinggungan dengan wisata Air Panas Serasan. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 11 orang diantaranya yaitu 8 pengelola, dan 3 pedagang di wisata Air Panas Serasan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan adanya pengembangan pariwisata yang dimiliki oleh wisata Air Panas Serasan selama ini sudah dikembangkan dan dikelola dengan baik dengan fasilitas yang nyaman dan lengkap. Pengembangan wisata Air Panas Serasan menyangkut perencanaan pelaksaan pembangunan yang meliputi lima unsur yaitu objek wisata, tempat wisata, promosi wisata, sarana wisata dan prasarana wisata. Dalam pandangan ekonomi Islam hasil penelitian ini menunjukkan hal yang positif. Dalam hal ini hasil yang positif juga bisa dikatakan sesuai dengan nilai dan prinsip dasar Ekonomi Islam yaitu; Tauhid, Bekerja dan Produktifitas, Tolong Menolong (ta’awun). Kata Kunci: Desa Wisata, Upaya Pengembangan, Kesejahteraan Masyarakat.ABSTRACT Tourism has an important role in economic development. Tourism development that involves the community is very important to open employment opportunities, provide understanding about tourism and improve the economic conditions of the community. The problem formulation in this research describes efforts to develop a tourist village to improve community welfare both before and after, namely from before the existence of the Serasan Hot Springs tourist attraction. The aim of this research is to see the extent of efforts to develop Serasan Hot Springs tourism in improving the welfare of society based on an Islamic economic perspective. The type of research used is qualitative field research. Data collection techniques in this research are observation, interviews and documentation. The population in this study is the entire population of Juku Batu Village which is in contact with the Serasan Hot Springs tourist attraction. The sample in this study consisted of 11 people, including 8 managers and 3 traders at the Serasan Hot Springs tourist attraction. The research results show that with the tourism development owned by Serasan Hot Springs tourism has so far been developed and managed well with comfortable and complete facilities. The development of Serasan Hot Springs tourism involves planning the implementation of development which includes five elements, namely tourist attractions, tourist attractions, tourism promotion, tourist facilities and tourist infrastructure. In this case the positive results can also be said to be in accordance with the basic values and principles of Islamic Economics, namely: Tawhid. Work and Productivity, Please Help (ta'awun) Keywords: Tourism Village. Development Efforts. Public welfare.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 28 Mar 2024 03:26
Last Modified: 28 Mar 2024 03:26
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/32944

Actions (login required)

View Item View Item