PENGARUH KINERJA LINGKUNGAN TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN MAKANAN DAN MINUMAN DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2018-2022

YUSRIL, HUSIN (2024) PENGARUH KINERJA LINGKUNGAN TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN MAKANAN DAN MINUMAN DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2018-2022. Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of bab 1,2 & dapus.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of full skripsi yusril pdf.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Kinerja lingkungan adalah kinerja suatu perusahaan untuk mewujudkan lingkungan menjadi lebih baik guna mengurangi kerusakan lingkungan dari dampak yang ditimbulkannya. Konsep kinerja lingkungan berpedoman kepada besarnya kerusakan yang terjadi pada lingkungan yang disebabkan oleh kegiatan perusahaan. Penelitian ini bertujuan menganalisa pengaruh kinerja lingkungan terhadap profitabilitas Perusahaan makanan dan minuman tahun 2018- 2022 dan pengaruh kinerja lingkungan terhadap profitabilitas berdasarkan perspektif Islam. Penelitian ini menggunakan pendekatan studi kasus, dalam hal ini menggunakan perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2018-2022. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder model panel dari tahun 2018-2022 yang diperoleh dari website Bursa Efek Indonesia dan website resmi perusahaan. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 84 perusahaan. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dengan sampel berjumlah 10 perusahaan dalam pengamatan 5 tahun sehingga total data pengamatan berjumlah 50 sampel. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah studi laporan tahunan. Metode analisis yang digunakan adalah regresi linier data panel dan akan diolah dengan SPSS 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja lingkungan berpengaruh positif terhadap profitabilitas (ROA). Hal ini menunjukan bahwa ketika variabel kinerja lingkungan berpengaruh positif terhadap profitabilitas artinya saat kinerja lingkungan mengalami kenaikan maka nilai profitabilitas akan ikut naik sehingga kerusakan lingkungan akan menurun. Dalam perspektif Islam, kinerja lingkungan dapat memiliki pengaruh yang signifikan terhadap profitabilitas perusahaan. Islam menekankan pentingnya etika bisnis, keadilan, dan tanggung jawab sosial, termasuk tanggung jawab terhadap lingkungan, perusahaan yang memiliki sistem manajemen risiko lingkungan yang baik dapat mengurangi risiko terkait dengan perubahan regulasi, sanksi hukum dan reputasi yang dapat mempengaruhi profitabilitas perusahaan. Kata Kunci: Kinerja Lingkungan, Profitabilitas, Lingkungan. ABSTRACT Environmental performance is the performance of a company to realize a better environment in order to reduce environmental damage from the impacts it causes. The concept of environmental performance is guided by the amount of damage caused to the environment caused by company activities. This study aims to analyze the effect of environmental performance on the profitability of food and beverage companies in 2018-2022 and the effect of environmental performance on profitability based on an Islamic perspective. This research uses a case study approach, in this case using companies listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX) for the 2018-2022 period. This research is a quantitative research. The type of data used is secondary panel model data from 2018-2022 obtained from the Indonesia Stock Exchange website and the company's official website. The population in this study was 84 companies. The sampling technique in this study used the purposive sampling method with a sample of 10 companies in 5 years of observation so that the total observation data amounted to 50 samples. The data collection technique in this study is an annual report study. The analysis method used is linear regression panel data and will be processed with SPSS 25. The results showed that environmental performance has a positive effect on profitability (ROA). This shows that when environmental performance variables have a positive effect on profitability, it means that when environmental performance increases, the profitability value will also increase so that environmental damage will decrease. In an Islamic perspective, environmental performance can have a significant influence on a company's profitability. Islam emphasizes the importance of business ethics, fairness, and social responsibility, including environmental responsibility, companies that have a good environmental risk management system can reduce risks associated with regulatory changes, legal sanctions and reputation that can affect company profitability. Keywords: Environmental Performance, Profitability, Environment.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Konsentrasi Akuntansi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Konsentrasi Akuntansi Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 25 Mar 2024 02:06
Last Modified: 25 Mar 2024 02:06
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/32875

Actions (login required)

View Item View Item