PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PENGEMBANGAN PARIWISATA DESA BERBASIS MASYARAKAT DI DESA PASIR UKIR PRINGSEWU

DINDA, FEBRIANTI (2024) PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PENGEMBANGAN PARIWISATA DESA BERBASIS MASYARAKAT DI DESA PASIR UKIR PRINGSEWU. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of cover bab 1-2&dapus.pdf] PDF
Download (10MB)
[thumbnail of full skripsi.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (11MB)

Abstract

ABSTRAK Pariwisata menjadi salah satu sektor penting dalam menunjang pembangunan nasional. Salah satu faktor kunci dalam pengembangan pariwisata adalah adanya keterlibatan masyarakat yang akan berdampak pada suksesnya perkembangan pariwisata tersebut. Wisata Teluk Kenyo menjadi salah satu contoh dari suksesnya pariwisata desa melalui pelibatan aktif masyarakat di dalamnya. Masyarakat Desa Pasir Ukir mampu menunjukkan eksistensinya dalam pengembangan pariwisata dengan memanfaatkan potensi yang dimiliki desa yaitu waduk Bendungan Way Sekampung serta mengusung sejarah Teluk Kenyo pada zaman dahulu sebagai konsep pariwisata desa. Di dalam penelitian ini, peneliti akan melihat secara lebih detail terkait bentuk partisipasi masyarakat Desa Pasir Ukir dalam mengembangkan pariwisata desa. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan metode kualitatif dengan jenis penelitian yaitu field research dan pendekatan kualitatif serta sifat penelitian deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Dalam penelitian ini penulis menggunakan teknik purposive sampling yaitu pengambilan sampel berdasarkan dengan pertimbangan subjektif peneliti, dasar pertimbangan ditentukan peneliti berdasarkan kriteria yang harus dipenuhi sebagai sampel. Berdasarkan kriteria yang penulis berikan maka sampel yang diambil berjumlah 9 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Wisata Teluk Kenyo sebagai salah satu destinasi wisata unggulan Desa Pasir Ukir yang sarat akan sejarah dan ilmu pengetahuan menjadi akar terbentuknya pariwisata desa dengan adanya peninggalan Goa Kenyo. Peran dari tokoh-tokoh masyarakat menjadi awal dari tumbuhnya partisipasi masyarakat. Adanya keterbukaan, kerjasama, serta koordinasi dari seluruh pihak menjadikan Teluk Kenyo sebagai pariwisata desa di Pasir Ukir tumbuh dan berkembang dengan baik. Kerjasama tersebut terwujud dalam bentuk partisipasi masyarakat dalam bentuk ide-ide atau gagasan, uang dan materi lainnya, tenaga, dan publikasi yang dilakukan oleh masyarakat dalam pengembangan pariwisata desa. Sehingga dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa partisipasi masyarakat dalam pengembangan pariwisata desa di Desa Pasir Ukir, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pringsewu merupakan kegiatan yang dilakukan oleh masyarakat melalui partisipasi masyarakat dalam bentuk pikiran, tenaga, uang, dan keterampilan melalui musyawarah, ii gotong royong, dan menyalurkan kreatifitas untuk meningkatkan kualitas Desa sebagai upaya dalam pengembangan pariwisata desa. Kata Kunci : Partisipasi Masyarakat, Pengembangan Pariwisata Desa iii ABSTRACT Tourism is an important sector in supporting national development. One of the key factors in tourism development is community involvement which will have an impact on the success of tourism development. Kenyo Bay tourism is an example of successful village tourism through active community involvement in it. The people of Pasir Ukir Village were able to demonstrate their existence in tourism development by utilizing the village's potential, namely the Way Sekampung Dam reservoir and carrying out the history of Kenyo Bay in ancient times as a village tourism concept. In this research, researchers will look in more detail at the forms of participation of the Pasir Ukir Village community in developing village tourism. In this research, researchers used qualitative methods with research types, namely field research and a qualitative approach as well as descriptive research. The data collection techniques in this research are interviews, observation and documentation. In this research, the author used a purposive sampling technique, namely sampling based on the researcher's subjective considerations, the basis of consideration was determined by the researcher based on the criteria that must be met as a sample. Based on the criteria provided by the author, the sample taken was 9 people. The research results show that Kenyo Bay Tourism is one of the leading tourist destinations in Pasir Ukir Village, which is full of history and science, and is the root of the formation of village tourism with the legacy of Kenyo Cave. The role of community figures is the beginning of growing community participation. The existence of openness, cooperation and coordination from all parties makes Kenyo Bay a place for village tourism in Pasir Ukir to grow and develop well. This collaboration is realized in the form of community participation in the form of ideas, money and other materials, energy, and publications carried out by the community in developing village tourism. So from this research it can be concluded that community participation in developing village tourism in Pasir Ukir Village, Pagelaran District, Pringsewu Regency is an activity carried out by the community through community participation in the form of thoughts, energy, money and skills through deliberation, mutual cooperation and distribution. creativity to improve the quality of the village as an effort to develop village tourism. Keywords: Community Participation, Village Tourism Development

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pengembangan Masyarakat Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 18 Mar 2024 04:31
Last Modified: 18 Mar 2024 04:31
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/32766

Actions (login required)

View Item View Item