IMPLEMENTASI PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN DALAM MEMBANGUN PENDIDIKAN KARAKTER PESERTA DIDIK DI MIS BANII SAALIM BANDAR LAMPUNG

ROHMINIAWATI, Sutejo (2024) IMPLEMENTASI PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN DALAM MEMBANGUN PENDIDIKAN KARAKTER PESERTA DIDIK DI MIS BANII SAALIM BANDAR LAMPUNG. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of BAB 1 2 DAPUS.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI ROHMINIAWATI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Pendidikan melalui pembelajaran pendidikan jasmani olah raga dan kesehatan di sekolah, merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan manusia seutuhnya yang di selenggarakan di sekolah, baik dari jenjang pendidikan dasar sampai menengah. Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan merupakan bagian integral dari pendidikan secara keseluruhan, yang bertujuan untuk mengembangkan aspek kebugaran jasmani, keterampilan gerak, keterampilan berpikir kritis, keterampilan sosial, penalaran, stabilitas emosional, moral, pola hidup sehat dan pengenalan lingkungan bersih, adapun yang menjadi pokok permasalahan dalam penelitian ini adalah 1) Bagaimana Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan dalam membangun nilai-nilai pendidikan karakter pada peserta didik di MIS Banii Saalim Bandar Lampung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis pengamatan deskriptif. Penelitian ini dilaksanakan di MTsS Banii Saalim Bandar Lampung yang beralamatkan di Jl. Ir. Sutami Way Laga Sukabumi Bandar Lampung. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah observasi, wawancara, dokumentasi, dan instrumen penelitian. Teknik analisis data pada penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, menampilkan data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini 1) Hasil penelitian yang telah penulis laksanakan penulis menemukan bahwa: Pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan dalam membangun pendidikan karakter disiplin pada peserta didik sudah diterapkan dan dilaksanakan dengan baik oleh pendidik mata pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan saat pelaksanaan pembelajaran berlangsung yaitu dengan membiasan disiplin untuk hadir tepat waktu, membiasakan disiplin mematuhi aturan dan membiasakan disiplin untuk menggunakan fasilitas dengan baik yang telah disediakan oleh sekolah. 2) Pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan dalam membangun pendidikan karakter tanggung jawab pada peserta didik telah terlaksana, diterapkan, dan ditekankan oleh pendidik mata pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan dengan baik, yaitu dengan membiasakan dan menerapkan tanggung jawab iv untuk berani menanggung konsekuensi, tanggung jawab untuk mandiri, dan tanggung jawab untuk mencapai hasil yang baik. 3) Pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan dalam membangun pendidikan karakter kerja sama pada peserta didik sudah diterapkan dan dilaksanakan, dibiasakan dengan baik oleh pendidik mata pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan saat proses pembelajaran berlangsung baik di dalam kelas maupun di lapangan yaitu dengan membiasakan untuk mau saling berkerja sama dalam kelompok atau tim, kerja sama untuk saling mengungkapkan harapan yang positif, kerja sama untuk saling menghargai masukan atau pendapat, kerja sama untuk saling memberikan dorongan atau masukan, dan kerja sama untuk saling membangun semangat kelompok. Kata Kunci: Implementasi, Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan, Pendidikan Karakter. v ABSTRACT The educational process through learning physical education sports and health in schools, is one of the efforts to realize a whole human being organized in schools, both from primary to secondary education levels. Physical Education Sports and Health is an integral part of overall education, which aims to develop aspects of physical fitness, movement skills, critical thinking skills, social skills, reasoning, emotional stability, morals, healthy lifestyles and introduction to a clean environment. The main problems in this study are 1) How Physical Education Sports and Health in building character education values in students at MIS Banii Saalim Bandar Lampung. This research used a qualitative approach with descriptive observation type. This research was conducted at MTsS Banii Saalim Bandar Lampung which is located at Jl. Ir. Sutami Way Laga Sukabumi Bandar Lampung. Data collection techniques in this study were observation, interviews, documentation, and research instruments. Data analysis techniques in this study are data reduction, data presentation, data display and conclusion drawing. The results of this study 1) Based on the results of research that the authors have carried out, the authors found that: Physical education sports and health in building disciplinary character education in students has been applied and implemented properly by educators of physical education sports and health subjects during the implementation of learning takes place, namely by familiarizing discipline to be present on time, familiarizing discipline to obey the rules and familiarizing discipline to use facilities properly provided by the school. 2) Physical education sports and health in building responsibility character education in students has been implemented, applied, and emphasized by educators of physical education sports and health learning subjects well, namely by familiarizing and applying responsibility to dare to bear consequences, responsibility to be independent, and responsibility to achieve good results. 3) Physical education for sports and health in building cooperation character education in students has been applied and implemented, well familiarized by educators of physical education for sports and health vi during the learning process both in the classroom and in the field, namely by getting used to want to work together in groups or teams, cooperation to express positive expectations, cooperation to respect each other's input, cooperation to provide mutual encouragement or input, and cooperation to build group spirit. Keywords: Implementation, Learning Physical Education Sports and Health, Character Education.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 01 Mar 2024 03:32
Last Modified: 01 Mar 2024 04:16
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/32565

Actions (login required)

View Item View Item