NILAI - NILAI PENDIDIKAN AKHLAK DALAM KISAH AISYAH R.A PADA BUKU SULAIMAN AN-NADAWI DAN RELEVANSINYA TERHADAP PENDIDIKAN AKHLAK ISTRI DI ERA MODERN

FENNY, FEBRIANTI PESAWAL (2024) NILAI - NILAI PENDIDIKAN AKHLAK DALAM KISAH AISYAH R.A PADA BUKU SULAIMAN AN-NADAWI DAN RELEVANSINYA TERHADAP PENDIDIKAN AKHLAK ISTRI DI ERA MODERN. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI CETAK FENNY.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilatar belakangi adanya penyimpangan akhlak yang terdapat di masyarakat sekitar khususnya yang ada di Indonesia. Penyimpangan ini dikarenakan menurunya akhlak di masyarakat yang muncul dalam kehidupan sehari-hari. Penyimpangan tersebut seperti pencurian, pelecehan seksual, korupsi, penindasan, mengumbar aurat, zina dll. Ironisnya kemunduran akhlak ini juga banyak terjadi pada kaum wanita yang merupakan tulang punggung perjuangan Islam dimana mereka akan menjadi ibu sebagai madrasah utama bagi anak�anak mereka yang akan mengajarkan mengenai Islam. Buku Aisyah kekasih yang terindah adalah buku yang dalamnya banyak cerita yang mengandung nilai-nilai pendidikan akhlak yang dapat dijadikan pedoman kehidupan dan motivasi. Buku ini juga bisa berfungsi sebagai cermin bagi setiap wanita muslim untuk melihat dirinya, memeriksa keadaan jiwanya, lalu berusaha memperindah dan menyempurnakannya dengan teladan yang diambil dari kehidupan Aisyah RA. Selain itu, buku ini dapat dijadikan bahan ajar bagi peserta didik agar dapat mempelajari kehidupan seorang ummul mu‟minin Aisyah RA sehingga dapat menjadi acuan untuk mengenalkan ibunda umat muslim. Penelitian ini menggunakan penelitian pustaka (library research) yaitu serangkaian kegiatan yang berkenaan dengan metode pengumpulan data pustaka, membaca dan mencatat serta mengolah bahan penelitian. Studi kepustakaan dapat dilakukan dengan menggunakan buku, jurnal, diktat, majalah atau media cetak/digital lainnya yang berkaitan dengan kajian penelitian oleh peneliti terdahulu. Berdasarkan hasil analisis yang telah peneliti lakukan pada bagian pembahasan mengenai nilai-nilai pendidikan akhlak wanita shalihah dalam buku Aisyah Kekasih yang Terindah karya Sulaiman An-Nadawi.Nilai-nilai pendidikan akhlak dalam buku Aisyah Kekasih yang Terindah dibagi menjadi 3 bagian yaitu Akhlak kepada Allah SWT, meliputi: keimanan kepada Allah, Syukur, Wara‟ dan Takut kepada Allah, Akhlak kepada orang lain, meliputi: keadilan, dermawan, sabar, suka membantu, dan taat kepada suami dan Akhlak kepada diri sendiri, meliputi: menjaga lisan, menjaga jiwa/diri, Tawadhu‟, qona‟ah dan zuhud. Berdasarkan hasil analisis diketahui bahwa terdapat relevansi atau hubungan antara nilai-nilai pendidikan akhlak dalam buku Aisyah Kekasih yang Terindah karya Sulaiman An-Nadawi dengan kehidupan modern seperti: Menumbuhkan iii keimanan kepada Allah, menumbuhkan sifat syukur, menumbuhkan sifat wara‟ dan takut kepada Allah, menumbuhkan sifat keadilan, menumbuhkan sifat dermawan, menumbuhkan sifat sabar, menumbuhkan sikap suka membantu, menumbuhkan sikap taat kepada suami, menumbuhkan sikap menjaga lisan, menumbuhkan sikap menjaga jiwa/diri, menumbuhkan sifat tawadhu‟, menumbuhkan sifat qona‟ah, dan menumbuhkan sifat zuhud. Kata Kunci: Nilai - nilai Pendidikan Akhlak dalam Kisah Aisyah R.A pada Buku Sulaiman An–Nadawi dan Relevansinya Terhadap Pendidikan Akhlak Istri di Era Modern iv ABSTRACT This research is motivated by the existence of moral deviations that exist in surrounding communities, especially in Indonesia. This deviation is due to the decline in morals in society which appears in everyday life. These deviations include theft, sexual harassment, corruption, oppression, nakedness, adultery, etc. Ironically, this moral decline also happens to many women who are the backbone of the Islamic struggle where they will become mothers as the main madrassa for their children who will teach them about Islam. Aisyah's most beautiful lover's book is a book that contains many stories containing moral educational values that can be used as life guidance and motivation. This book can also function as a mirror for every Muslim woman to look at herself, examine the condition of her soul, then try to beautify and perfect it with examples taken from the life of Aisyah RA. Apart from that, this book can be used as teaching material for students to learn about the life of the ummul mu'minin Aisyah RA so that it can be a reference for introducing Muslim mothers. In this research, library research is used, namely a series of activities relating to methods of collecting library data, reading and taking notes and processing research materials. Literature studies can be carried out using books, journals, diktats, magazines or other print/digital media related to research studies by previous researchers. Based on the results of the analysis that researchers have carried out in the discussion section regarding the moral education values of shalihah women in the book Aisyah The Most Beautiful Lover by Sulaiman An-Nadawi. The values of moral education in the book Aisyah The Most Beautiful Lover are divided into 3 parts, namely Morals towards Allah SWT , includes: faith in Allah, Gratitude, Wara' and Fear of Allah, Morals towards others, including: justice, generosity, patience, helpfulness, and obedience to your husband and Morals towards yourself, including: guarding your tongue, guarding your soul/ self, Tawadhu', qona'ah and asceticism. Based on the results of the analysis, it is known that there is a relevance or relationship between the values of moral education in the book Aisyah The Most Beautiful Lover by Sulaiman An-Nadawi with modern life, such as: Growing faith in Allah, cultivating the character of gratitude, cultivating the character of wara' and fear of Allah, cultivating the nature of justice, fostering the nature of generosity, v fostering the nature of patience, fostering an attitude of helpfulness, fostering an attitude of obedience to one's husband, fostering an attitude of guarding one's tongue, fostering an attitude of guarding one's soul/self, cultivating the nature of tawadhu', fostering the nature of qona'ah, and fostering the nature of asceticism. Keywords: Values of Moral Education in the Story of Aisyah R.A in Sulaiman An-Nadawi's Book and Their Relevance to Women's Moral Education in the Modern Era

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 28 Feb 2024 03:40
Last Modified: 28 Feb 2024 05:46
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/32514

Actions (login required)

View Item View Item