BIMBINGAN KEAGAMAAN DALAM PEMBINAAN AKHLAK PADA ANAK DOWN SYNDROME (Studi Pada Kelas V Kelompok Downsyndrome SLB Dharma Bhakti Kemiling Bandar Lampung Tahun Ajaran 2022/2023)

MAULI, APRILYANTI (2024) BIMBINGAN KEAGAMAAN DALAM PEMBINAAN AKHLAK PADA ANAK DOWN SYNDROME (Studi Pada Kelas V Kelompok Downsyndrome SLB Dharma Bhakti Kemiling Bandar Lampung Tahun Ajaran 2022/2023). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI MAULI APRILYANTI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Berbagai problem dalam bimbingan keagamaan untuk siswa siswi SLB yang sangat kompleks, terkait dengan dalam pembinaan akhlak yang sangat urgen. Anak-anak berkebutuhan khusus sebagai warga negara Indonesia mereka berhak mendapatkan mendapatkan pembinaan akhlak secara inrtensif agar memiliki akhlak baik yang akan membantu mereka menjalankan peran-peran dalam kehidupan di masyarakat. Berdasarkan latar belakang di atas maka penulis tertarik melakukan penelitian yang berjudul “Bimbingan Keagamaan Dalam Pembinaan Akhlak Pada Anak Downsyndrome (Studi di Kelas V SLB Dharma Bhakti Kemiling Bandar Lampung Tahun Ajaran 2022/2023)”. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana bimbingan keagamaan dalam pembinaan akhlak pada anak downsyndrome di Kelas V SLB Dharma Bhakti Kemiling Bandar Lampung Tahun Ajaran 2022/2023. Tujuan dilakukannya penelitian ini untuk mengetahui bimbingan keagamaan dalam pembinaan akhlak pada anak downsyndrome di Kelas V SLB Dharma Bhakti Kemiling Bandar Lampung Tahun Ajaran 2022/2023. Penelitian ini termasuk penelitian lapangan (field research) yang bersifat deskriptif. Pengambilan sampel dalam penelitian ini dengan menggunakan teknik snowball sampling. Adapun yang menjadi informan dalam penelitian ini adalah 7 orang yaitu 1 orang Kepala SLB, 1 orang guru kelas V, 1 orang guru agama Islam, dan 4 anak downsyndrome kelas V. Teknik pengumpulan data dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisa data reduksi data, penyajian data, dan penarikah kesimpulan. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa bimbingan keagamaan dalam pembinaan akhlak pada anak downsyndrome di Kelas V SLB Dharma Bhakti Kemiling Bandar Lampung Tahun Ajaran 2022/2023 dengan metode pembiasaan. Bimbingan keagamaan dilaksanakan dengan tahapan menentukan masalah, penetapan masalah, menganalisa data anak, mendiagnosis, prognosis, dan evaluasi. Seteleh mengikuti bimbingan keagamaan dalam pembinaan akhlak iii pada anak downsyndrome di Kelas V SLB Dharma Bhakti Kemiling Bandar Lampung Tahun Ajaran 2022 siswa mematuhi tata tertib sekolah, hormat dan patuh kepada guru, saling menghargai, melaksanakan doa sebelum dan sesudah belajar, melaksanakan sholat dhuhur berjamaah, berkata dan bersikap sopan serta santun kepada orang lain, rajin berangkat sekolah, mengikuti kegiatan-kegiatan yang diadakan di sekolah, menjaga kebersihan lingkungan, masuk kelas dengan mengetuk pintu dan mengucapkan salam, dan mau berbagi dengan temannya Kata Kunci : Bimbingan Keagamaan, Pembinaan Akhlak, dan Anak Downsyndrome. iv ABSTRACT Various problems in religious guidance for SLB students are very complex, related to moral development which is very urgent. Children with special needs as Indonesian citizens have the right to receive intensive moral training so that they have good morals that will help them carry out their roles in life in society. Based on the background above, the author is interested in conducting research entitled "Religious Guidance in Moral Development in Downsyndrome Children (Study in Class V of SLB Dharma Bhakti Kemiling Bandar Lampung Academic Year 2022/2023)". The formulation of the problem in this research is how religious guidance can be used to develop morals in children with Down syndrome in Class V of SLB Dharma Bhakti Kemiling Bandar Lampung for the 2022/2023 academic year. The purpose of this research is to determine religious guidance in moral training for children with Down syndrome in Class V of SLB Dharma Bhakti Kemiling Bandar Lampung for the 2022/2023 academic year. This research includes field research (field research) which is descriptive in nature. Sampling in this research used the snowball sampling technique. The informants in this research were 7 people, namely 1 SLB Head, 1 class V teacher, 1 Islamic religion teacher, and 4 children with down syndrome class V. Data collection techniques were through interviews, observation and documentation. Data analysis techniques, data reduction, data presentation, and drawing conclusions. The results of the research concluded that religious guidance in developing morals for children with down syndrome in Class V SLB Dharma Bhakti Kemiling Bandar Lampung for the 2022/2023 academic year uses the habituation method. Religious guidance is carried out in the stages of determining the problem, determining the problem, analyzing the child's data, diagnosing, prognosticating, and evaluating. After following religious guidance in developing morals for children with down syndrome in Class V SLB Dharma Bhakti v Kemiling Bandar Lampung for the 2022 academic year, students comply with school rules, respect and obey teachers, respect each other, carry out prayers before and after studying, perform midday prayers in congregation, say and be polite and courteous to other people, go to school diligently, take part in activities held at school, keep the environment clean, enter class by knocking on the door and say hello, and want to share with friends Keywords: Religious Guidance, Moral Development, and Downsyndrome Children

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Bimbingan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 20 Feb 2024 07:52
Last Modified: 20 Feb 2024 07:52
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/32436

Actions (login required)

View Item View Item